SOLOPOS.COM - Bupati Bogor, Ade Yasin di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat. (ANTARA/M Fikri Setiawan)

Solopos.com, JAKARTABupati Bogor Ade Yasin tersandung kasus korupsi serta pemberian dan penerimaan suap. Dia bersama beberapa pejabat dan aparatur sipil negara (ASN) Pemerintah Kabupaten Bogor dan pejabat Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Perwakilan Jawa Barat terjaring operasi tangkap tangan (OTT) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

KPK menyebut OTT terhadap Bupati Bogor Ade Yasin terkait dugaan suap pengurusan temuan laporan keuangan di Pemerintah Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Terkait dugaan suap pengurusan temuan laporan keuangan Pemkab Bogor,” ucap Plt Juru Bicara KPK Ali Fikri dalam keterangannya di Jakarta, Rabu (27/4/2022), dilansir dari Antara.

Baca Juga: OTT KPK, Bupati Bogor Ade Yasin Ditangkap

Seperti apa profil Ade Yasin? Dikutip dari Bisnis, perempuan bernama lengkap Ade Munawaroh Yasin itu sebelumnya adalah seorang advokat atau pengacara. Dia memulainya sejak karier pada 2000 hingga 2009.

Ade kemudian banting setir menjadi politikus. Dia lalu memiliki PPP sebagai kendaraan politik. Ade terpilih menjadi anggota DPRD Bogor pada periode 2009-2014 dan langsung dipercaya sebagai Ketua Komisi I.

Ade kembali terpilih sebagai anggota legislatif untuk kali kedua. Pada periode 2014-2019 tersebut dia menjadi Wakil Ketua Komisi I.

Baca Juga: OTT Bupati Bogor, KPK Juga Tangkap Pejabat BPK Jawa Barat

Tak selesai di parlemen, Ade mencoba peruntungan pada pemilihan kepala daerah. Memperebutkan kursi Bupati Bogor 2018-2023, dia meminang Iwan Setiawan sebagai pasangan.

Ade-Iwan didukung oleh tiga partai, yakni PPP, PKB, dan Gerindra. Mendapat nomor urut 2, mereka terpilih dengan suara tertinggi sebanyak 912.221 atau 41,12 persen.

Mereka mengalahkan empat pasangan calon lainnya. Kini, Ade kena OTT KPK jelang setahun habis masa jabatannya.

Baca Juga: Ditahan KPK, Mantan Bupati Bogor Rachmat Yasin Masuk Bui Lagi

OTT KPK Ade seakan mengikuti jejak kakaknya, Rachmat Yasin. Keduanya sama-sama tengah menjabat Bupati Bogor saat kena ciduk KPK.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya