SOLOPOS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi). (Solopos.com-ANTARA/Twitter @setkabgoid)

Solopos.com, JAKARTA — Presiden Joko Widodo (Jokowi) bertolak ke Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (4/7/2022) sore, untuk menghadiri peringatan Hari Bhayangkara Ke-76 pada Selasa (5/7/2022).

Menurut keterangan Sekretariat Presiden yang diterima di Jakarta, Senin, Presiden beserta rombongan sudah lepas landas menumpang Pesawat Kepresidenan Indonesia-1 dari Bandara Internasional Soekarno-Hatta, Tangerang, pada pukul 17.40 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Setibanya di Pangkalan Udara Utama TNI AD Ahmad Yani, Kota Semarang, Presiden dan rombongan akan langsung menuju hotel tempat bermalam.

Ekspedisi Mudik 2024

Baca Juga: Jokowi Kantongi Nama Pengganti Tjahjo Kumolo, Kapan Diumumkan?

Presiden diagendakan menghadiri sekaligus menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Bhayangkara Ke-76 di Akademi Kepolisian RI, Kota Semarang.

Selepas itu, Presiden dijadwalkan menyambangi Pasar Rakyat Peterongan, Kota Semarang, untuk menyampaikan sejumlah bantuan sosial kepada masyarakat penerima manfaat dan pedagang.

Baca Juga: Rajin ke Daerah, Puan: Silaturahmi Dulu Pilpres Masih Lama

Ibu Negara Iriana Jokowi turut mendampingi Presiden dalam kunjungan kerja ke Semarang tersebut.

Selain itu turut pula Menteri Sekretaris Negara Pratikno, Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono, Sekretaris Militer Presiden Marsda TNI M. Tonny Harjono, dan Komandan Paspampres Mayjen TNI Tri Budi Utomo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya