SOLOPOS.COM - Pemain Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly, berlatih di Stadion Manahan, Selasa (13/08/2013) malam. (JIBI/Solopos/Maulana Surya)

Solopos.com, SOLO—Pelatih Timnas Indonesia, Jacksen F. Tiago, memastikan pemain kelahiran Amhem, Belanda, Stefano Lilipaly, masuk dalam daftar starting XI saat menjamu Timnas Filipina di Stadion Manahan, Rabu (14/08/2013) malam ini.

Gelandang tengah tim Almere City yang berlaga di Divisi 2 Belanda itu sudah pasti ditunjuk Jacksen sebagai jenderal lapangan tengah. Dia diharapkan bisa menghidupkan lini tengah Indonesia, sekaligus menyambung lini belakang dan depan. Jacksen berharap kehadiran Lilipaly bisa menjadi pembeda penampilan Timnas dibandingkan pada laga-laga sebelumnya.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pemain kelahiran 10 Januari 1990 tersebut menjadi yang terakhir tiba di Solo, yaitu Senin (12/08/2013) malam. Sehari setelah kedatangannya, Lilipaly langsung bergabung dengan Andik Vermansyah dkk untuk mendengarkan instruksi pelatih Jacksen.

Ekspedisi Mudik 2024

Kematangan Lilipaly sebagai penyeimbang kekuatan Timnas Garuda tak perlu diragukan lagi oleh Jacksen. Pelatih asal Brazil ini meyakini kemampuan Lilipaly dalam mengatur serangan. Dengan ilmu yang dikantongi Lilipaly dari Negeri Kincir Angin, Jacksen berharap Lilipaly dapat menunjukkan performa gemilang. Sebagai jenderal di lapangan tengah, Lilipaly dituntut dapat memerankan tugasnya sebagai konduktor antara lini belakang dan lini depan. Selain rutin menyerang, lini tengah harus sigap menahan gempuran lawan, terutama dari tendangan jarak jauh yang menjadi andalan Filipina.

“Dari sekian pemain yang ada di Solo, Stefano Lilipaly otomatis akan saya mainkan. Usahanya datang jauh-jauh ke Kota Solo harus dihargai. Itu saja bocoran pemain dari saya. Yang lain, silakan tafsirkan sendiri,” kata Jacksen , saat jumpa pers di Hotel Paragon Solo, Selasa (13/08/2013).

Selain Lilipaly, Jacksen juga mengirim sinyal akan memberi kesempatan bermain terhadap pemain andalan Persiba Bantul, Slamet Nurcahyo. Jacksen mengaku sudah lama memantau perkembangan Nurcahyo sejak masih berada di Persebaya Surabaya.  “Saya tahu persis potensi anak itu [Slamet Nurcahyo]. Saya memang butuh pemain tengah yang kaya kreativitas. Ini akan menjadi penentu permainan tim,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya