SOLOPOS.COM - Para pemain Liverpool merayakan gol (Twitter)

Solopos.com, WATFORD – Liverpool akan mendapat tantangan dari Watford pada pekan kedelapan Liga Premier Inggris. Duel ini akan dilangsungkan di Vicarage Road, Sabtu (16/10/2021) pukul 18.30 WIB.

Liverpool saat ini duduk di peringkat kedua klasemen sementara dengan koleksi 15 poin. Mereka mencatatkan empat kemenangan, tiga kali imbang, dan menjadi satu-satunya klub Liga Premier Inggris yang belum terkalahkan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca Juga: Jadwal Liga Italia Akhir Pekan Ini, Big Match Juventus vs Roma

Sementara itu Watford terdampar di urutan ke-15 klasemen sementara dengan koleksi tujuh poin. Tim polesan Claudio Ranieri itu mencatatkan dua kemenangan, sekali imbang, dan sudah kalah empat kali.

Liverpool sendiri berbekal dua hasil imbang beruntun jelan laga ini. Kendati demikian, rekor belum terkalahkan di liga musim ini membuat pasukan Jurgen Klopp lebih percata diri. Sedangkan Watford justru menelan kekalahan dan hasil imbang di dua laga terakhir.

Liverpool sendiri tak bisa memainkan sejumlah pemain karena berbagai alasan. Harvey Elliott, Curtis Jones mengalami cedera, sementara Thiago dan Diogo Jota dikabarkan belum fit. Sementara Alisson Becker dan Fabinho harus menjalani karantina selepas berlaga di laga internasional.

Klopp pun akan bertumpu pada trio Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino di lini depan. Sementara lini tengah yang ditinggal Fabinho bakal diisi oleh Jordan Henderson yang akan bahu membahu dengan James Milner dan Naby Keita.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini, Ada Leicester vs MU

Di kubu Watford, mereka juga masih dihantam badai cedera. Peter Etebo, Francisco Sierralta, Christian Kabasele, dan Nicolas Nkoulou harus menepi. Watford pun akan bertumpu pada Joao Pedro sebagai ujung tombak dengan dukungan Ismaila Sarr, Tom Cleverley, dan Emmanuelle Dennis.

Laman Who Scored lebih mengunggulkan Liverpool di laga ini meski berstatus sebagai tim tamu. The Reds diprediksi bisa menang dengan skor telak 0-3 atas sang tuan rumah.

Perkiraan susunan pemain:

Watford: Foster, Rose, Troost-Ekong, Catchart, Femenfa, Sissoko, Kucka, Dennis, Cleverley, Sarr, Pedro

Liverpool: Kelleher, Alexander-Arnold, Gomez, Matip, Robertson, Henderson, Milner, Keita, Salah, Mane, Firmino

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya