SOLOPOS.COM - Striker Timnas Spanyol, Alvaro Morata. (Instagram/@alvaromorata)

Solopos.com, SOLO – Wakil Asia di Piala Dunia FIFA 2022 kini tinggal Jepang dan Korea Selatan. Namun, prediksi menyebut Jepang yang memiliki peluang lebih besar lolos ke babak 16 besar justru akan menyerah di tangan Spanyol.

Pertandingan terakhir di babak penyisihan antara Jepang dan Spanyol akan dilaksanakan di Khalifa International Stadium, Qatar, Jumat (2/12/2022) pukul 02.00 WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Saat ini, Jepang berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup E dengan torehan tiga poin. Posisi itu belum aman karena di bawah Jepang ada Kosta Rika yang juga mengoleksi tiga poin dan Jerman yang memiliki satu poin.

Prediksi Spanyol akan menundukkan Jepang di Babak Penyisihan Piala Dunia FIFA 2022 rasanya tak berlebihan jika menilik dua pertandingan terakhir yang dilakoni Tim Matador.

Baca Juga: Gempita Piala Dunia Qatar, 400 Nyawa jadi Tumbal

Spanyol berhasil mengalahkan Spanyol dengan skor 7-0 dan menahan imbang Jerman dengan skor 1-1. Kini, Spanyol bercokol di puncak klasemen sementara dengan koleksi empat poin.

Namun, segala hal, termasuk keajaiban bisa saja terjadi di luar prediksi. Seperti di pertandingan pertama, Jepang secara mengejutkan mampu membekuk Jerman dengan skor 2-1.

Bca Juga: Stadion Manahan Solo Sangat Siap Gelar Lanjutan Kompetisi Liga 1

Terlepas dari segala kemungkinan saat kick off, berikut prediksi skor dan prediksi susunan pemain pertandingan Babak Penyisihan GrupE Piala Dunia FIFA 2022 antara Jepang dan Spanyol berdasarkan catatan Who Scored.

Prediksi Skor

Jepang 0-2 Spanyol

Prediksi Susunan Pemain

Jepang (4-2-3-1): Shuichi Gonda (GK); Maya Yoshida, Ko Itakura, Yuto Nagatomo, Miki Yamane; Hidemasa Morita, Wataru Endo; Takefusa Kubo, Junya Ito, Daichi Kamada; Ayase Ueda.

Spanyol (4-3-3): Unai Simon (GK); Aymeric Laporte, Rodri, Jordi Alba, Daniel Cavrajal; Sergio Busquets, Gavi, Pedri; Dani Olmo, Ferran Torres, Alvaro Morata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya