SOLOPOS.COM - Persebaya Surabaya menghadapi Persita Tangerang pada Liga 1 2022/2023 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Senin (1/8/2022) malam. (Solopos.com/Haryono Wahyudiyanto)

Solopos.com, SOLOPersebaya Surabaya diprediksi tidak mudah menghadapi Persita Tangerang meski bermain di kandang sendiri pada kompetisi Liga 1 2022/2023. Laga Bajul Ijo kali pertama di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya musim ini kick-off pada Senin (1/8) pukul 20.30 WIB.

Para pemain depan Persebaya dituntut bisa mencetak gol saat melawan Persita. Tuntutan itu datang langsung dari pelatih Persebaya Aji Santoso. Dia menilai dengan masa persiapan yang lebih dari cukup, tukang gedor Persebaya seharusnya bisa unjuk kemampuan.

Promosi Keturunan atau Lokal, Mereka Pembela Garuda di Dada

“Persiapan kami sudah lumayan bagus. Sudah seharusnya pemain depan Persebaya ini sudah menunjukkan kualitasnya karena kompetisi kan sudah diputar,” katanya dikutip dari laman resmi PT Liga Indonesia Baru (LIB), Senin (1/8).

Baca Juga: Jadwal Liga 1 Hari Ini, Persebaya vs Persita Main Malam

Sorotan lebih besar diprediksi mengarah kepada para penggawa asing di sektor depan saat Persebaya melawan Persita. Mereka adalah trio Higor Vidal, Sho Yamamoto, dan Silvio Junior. Sejauh ini, ketiga pemain itu belum memberi kontribusi apa pun.

Namun, peningkatan kualitas diakuinya tampak pada laga perdana saat kalah 1-0 dari Persikabo 1973. Sejumlah peluang berhasil diciptakan, meski tidak ada yang bersarang ke gawang lawan.

Silvio bahkan sudah mencatatkan empat tembakan tepat sasaran. Jumlah sebanyak itu semestinya lebih dari cukup untuk mencetak gol. “Waktu Piala Presiden, pemain-pemain depan kami baru datang dua hari sebelum berangkat ke Bandung. Jadi mereka perlu waktu untuk adaptasi,” ujar pelatih berusia 52 tahun.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga 1, MU Tetap di Puncak, Persis Solo Juru Kunci

“Tapi saya lihat ada perkembangan. Terutama ada peluang-peluang yang didapatkan Silvio yang harusnya ada yang menjadi gol,” sambungnya.

Kendati dituntut untuk mencetak gol dan membawa tim berjuluk Bajul Ijo menang, Aji mengatakan tidak perlu ditekan terlalu keras. Sebab menurutnya, awal musim belum bisa jadi patokan apa pun ke depan.

“Ingat, kompetisi itu ada 34 pertandingan. Ini baru satu kali pertandingan. Masih perlu beri waktu bagi tim ini untuk secepat mungkin menemukan kualitasnya,” tandasnya.

Baca Juga: Marc Klok Kian Dekat ke Persis Solo, Ini Jawaban Jacksen Tiago

Terpisah, Persita Tangerang terus berada dalam tren positif sejak tersingkir dari Piala Presiden 2022. Sejak dua laga terakhir di babak penyisihan turnamen pramusim, Persita tidak sekalipun menderita kekalahan. Termasuk pada laga perdana Liga 1 beberapa waktu lalu, tim Laskar Cisadane mengalahkan Persik Kediri 2-0.

“Pertandingan kedua nanti akan sangat penting. Karena kami mau menjaga konsistensi dan tren positif sejak pertandingan pertama,” ucap Pelatih Persita Tangerang Angel Alfredo Vera.

Tekad Persita menjaga konsistensinya diprediksi berjalan mulus karena diuntungkan dengan kondisi Persebaya. Persebaya belum berada dalam performa terbaik seperti musim lalu. Tim tuan rumah bahkan harus kalah 0-1 dari Persikabo 1973 pada pertandingan sebelumnya.

Baca Juga: Persis Solo Kalah Lagi, Begini Komentar Jacksen Tiago

Namun Vera tetap mewaspadai kekuatan muda Persebaya. Pemain muda itu berada di tangan pelatih yang terkenal sering mengorbitkan pemain-pemain muda potensial.

“Mereka sama seperti kami ada banyak pemain baru dan butuh waktu juga. Tapi yang penting, saya fokus ke Persita dan semoga kami bisa dapat kemenangan,” ujarnya.

Hal itu belum ditambah dengan situasi Persebaya karena bermain di hadapan ribuan suporternya. Tim berjuluk Bajul Ijo tentu tidak akan menyerah begitu saja di rumah sendiri, apalagi sekuat tenaga tidak ingin kalah dua kali beruntun.

Baca Juga: Kalah 2 Kali Beruntun, Ini Posisi Persis Solo di Klasemen Liga 1

Persita juga harus berkaca dari dua pertemuan di musim lalu yang tidak pernah menang menghadapi skuat besutan Aji Santoso tersebut. Muhammad Toha dkk sempat dibantai 0-4 pada 24 September 2021 dan hanya bermain imbang 1-1 pada 6 Maret 2022 lalu.

“Para pemain pasti sudah tahu dan mengerti soal ini. Kalau tahun kemarin tidak ada suporter, tahun ini ada. Pasti nanti akan ada gangguan yang bisa mengganggu pemain,” kata pelatih berusia 49 tahun.

 

Kapten Persebaya

Pada laga nanti Aji Santoso mempercayakan ban kapten kepada Rizky Ridho Ramadhani. Pelatih berlisensi AFC Pro tersebut mempercayakan posisi pemimpin kepada Rizky Ridho karena kapten utama tim, Alwi Slamat, harus menjalani pemulihan di Maluku akibat cedera.



Baca Juga: Persis Solo Takluk 1-2 di Kandang Macan Kemayoran 

Persebaya belum bisa memainkan beberapa pemain pilar seperti Marselino Ferdinan, Leo Lelis, Alwi Slamat, dan Ernando Ari dalam laga ini. Marselino diprediksi belum diturunkan saat Persebaya melawan Persita meski kondisinya sudah semakin membaik. Aji Santoso tidak mau gegabah menurunkan pemain Timnas Indonesia U-19 itu karena dikhawatirkan kembali cedera.

Demikian juga dengan bek asing asal Brasil, Leo Lelis, yang harus dilihat dulu kondisinya hingga latihan uji coba lapangan pada Minggu.  Untuk kiper Ernando Ari juga dipastikan tidak bisa membela Bajul Ijo selama beberapa bulan karena masih belum cukup untuk pulih.

Laga kontra Persebaya juga menjadi kenangan bagi Angel Alfredo Vera. Alfredo Vera sukses menjuarai Liga 2 tahun 2017 sekaligus membawa Persebaya lolos ke Liga 1 2018.

Baca Juga: Hadapi Persija, Persis Solo Turunkan Striker Muda Althaf Indie

Selain itu, empat pemain di tim Persita saat ini merupakan eks jebolan Persebaya yakni Abu Rizal Maulana, Irvan Febrianto, Elisa Basna, serta Nelson Alom. Mayoritas pemainnya, kata Vera, dalam kondisi bagus dan siap tempur untuk meladeni serangan-serangan tuan rumah sekaligus mencuri poin tandang.

Oleh sebab itu, laga Persebaya vs Persita malam nanti diprediksi berlangsung seru. “Kami tetap targetkan raih poin. Ini pertandingan penting dan kami akan bermain habis-habisan lawan Persebaya,” kata Alfredo Vera.

 

Prediksi starting XI Persebaya vs Persita:

Persebaya (4-3-3): Satria Tama; Koko Ari, Rizky Ridho, Leo Lelis, Arif Catur; Brylian Aldama, M Hidayat, Higor Vidal; Sho Yamamoto, Silvio Junior, Ahmad Nufiandani.

Pelatih: Aji Santoso

Persita (4-4-1-2): Dhika Bayangkara; M Toha, Yohanes Kandaimu, Agustin Cattaneo, Arif Setiawan; Elisa Basna, Paulo Sitanggang, Abu Rizal Maulana; Ezequiel Vidal; Wildan Ramdhani, Ramiro Fergonzi.

Pelatih: Alfredo Vera

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya