SOLOPOS.COM - Pemain Laskar Kalimanyat julukan Persijap berebut bola dengan pemain HWFC dalam lanjutan Liga 2 di Stadion Manahan, Senin (27/9/2021) (Istimewa/Dok Persijap Official)

Solopos.com, SOLO—Hizbul Wathan Football Club (HWFC) bakal menjamu pemuncak klasemen PSCS Cilacap pada lanjutan pertandingan Grup C Liga 2 Indonesia, Senin (11/10/2021) pukul 20.30 WIB. Laskar Matahari, julukan HWFC, bertekad bangkit setelah bermain imbang pada dua laga awal Liga 2, yaitu 1-1 melawan Persijap Jepara dan PSIM Jogja. Saat ini HWFC berada di urutan ketiga klasemen Grup C dengan mengoleksi dua poin dari dua pertandingan.

Baca Juga: Gerebeg Jembulan Turi Sragen Wujud Kreativitas Wisata Lokal

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Sedangkan PSCS Cilacap merupakan pemuncak klasemen dengan mengoleksi hasil sempurna, enam poin dari dua pertandingan awal.

Pada laga terakhir, PSCS Cilacap mengalahkan PSG Pati dengan skor 2-1. Sedangkan di laga pembuka, PSCS Cilacap mengalahkan PSIM Jogja dengan skor 1-0.

HWFC bakal menurunkan seluruh skuat terbaiknya. Tidak ada pemain dalam kondisi cedera maupun akumulasi kartu.

Baca Juga: PPE 2021 Jadi Ajang Promosikan Sport Tourism di Indonesia

Pelatih HWFC, Mochamad Herrie Setyawan, dalam jumpa pers sebelum pertandingan, Minggu (10/10/2021) mengatakan PSCS Cilacap merupakan tim kuat dan merupakan pemuncak klasemen saat ini. Tim Pelatih HWFC telah mengevaluasi pertandingan sebelumnya saat melawan PSIM Jogja.

“PSCS Cilacap memang tim kuat dan sangat solid, mereka sekarang lagi di atas. Pelatih mereka juga sangat berpengalaman. Kami sudah mengantisipasi semua dan akan berbuat lebih. Kami akan pertahankan tren positif kami dengan rida Allah,” kata dia.

Ia menambahkan tidak ada pemain yang absen sehingga strategi yang disiapkan bisa berjalan maksimal. Pemain yang sebelumnya akumulasi kartu merah, Achmad Bachtiar, sudah bisa kembali ke tim.

Baca Juga: Penuhi Nazar, Guru Honorer Jalan Kaki Klaten-Jogja setelah Lolos PPPK

Herrie mengatakan melawan PSCS Cilacap merupakan sebuah tantangan. Dalam setiap laga, HWFC bakal menghadapi satu per satu secara fokus. Herrie mengatakan bakal menyulitkan PSCS Cilacap dalam laga itu.

Kapten HWFC, Taufiq, mengatakan para pemain siap memberikan yang terbaik dan bakal mencuri poin lagi melawan PSCS Cilacap. Menurutnya, HWFC sudah sangat memahami karakter permainan PSCS Cilacap.

Sementara itu, Pelatih PSCS Cilacap, Frans Sinatra Huwae, mengatakan HWFC bukan tim yang bisa dipandang sebelah mata. Dua laga perdana, HWFC bisa memberi kejutan saat melawan Persijap Jepara dan PSIM Jogja.

Baca Juga: Kisah Supriyadi, Lolos PPPK setelah 16 Tahun Mengabdi Jadi Guru Honorer

Ia juga meminta para pemain tetap fokus bertanding dan menjadikan setiap laga merupakan final yang harus dimenangkan.

“Kebetulan kami tidak pernah bermain malam seperti pertandingan besok, saya rasa anak-anak sudah menyesuaikan diri. Saya harap pemain juga sudah terbiasa dengan suasana itu,” kata Frans.

 

Perkiraan susunan pemain:

HWFC (4-4-2)

Ferdiansyah; Taufiq, Edy Gunawan, Muhammad Fahad Abdullah, Wahyu Saputro; Obet Rivaldo Yulius, Ahmad Maulana Putra, Muhammad Kemaludin, Bagus Prasetya; Dhanu Syahputra, Vengko Armedya

Pelatih: Mochamad Herrie Setyawan

 

PSCS Cilacap (3-4-3)

Ali Budi Raharjo; Mochamad Arifin, Rachmad Latif, Rendy Saputra; Kahar, Mochamad Said, M. Kasim Botam, M. Afrizhan; Beny Ashar, Qischil Gandrum Minny, Taufan Hidayat



Pelatih: Frans Sinatra Huwae.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya