SOLOPOS.COM - Gelandang Bayern Munich, Bastian Schweinsteiger (kiri), berduel dengan pemain Juventus, Andrea Pirlo (kanan) dalam duel leg pertama Liga Champions di Allian Arena, Munich, tengah pekan lalu. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Gelandang Bayern Munich, Bastian Schweinsteiger (kiri), berduel dengan pemain Juventus, Andrea Pirlo (kanan) dalam duel leg pertama Liga Champions di Allian Arena, Munich, tengah pekan lalu. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

SOLO – Juventus diliputi keyakinan tinggi mampu melakukan comeback atas Bayern Munich. Bianconeri, julukan Juventus, optimistis mampu membatalkan kemenangan Bayern dengan mengembalikan keadaan saat keduanya bersua pada perempat final kedua Liga Champions di Juventus Stadium, Turin, Kamis (11/4/2013) dini hari WIB.

Promosi Komeng The Phenomenon, Diserbu Jutaan Pemilih Anomali

Pada leg pertama berlangsung di Allianz Arena, Munich, tengah pekan lalu, Juve takluk dengan skor 0-2 dari Bayern. Kekalahan ini membuat Bianconeri butuh keunggulan tiga gol tanpa balas atas Bayern agar mampu melaju ke semifinal.

Kendati leg kedua, giliran Juve yang menjadi tuan rumah, kemenangan besar atas Bayern bukanlah sesuatu yang mudah. Namun, gelandang Juventus, Andrea Pirlo, yakin timnya mampu melakukannya.

“Setelah laga pertama kami berbicara apa yang telah terjadi,” ujar Pirlo.

“Itu jelas bukanlah kinerja yang baik, kami bermain di bawah kemampuan dan mereka lebih baik dibanding kami. Namun, kami memiliki kesempatan untuk mengubahnya. Kami tahu itu sulit, namun tetap bisa dicapai.”

Pirlo pun mengaku terinspirasi pengalamannya di masa lalu, saat membela Milan pada final Liga Champions 2004/2005. Saat itu Milan yang unggul lebih dulu atas Liverpool 3-0, akhirnya berbalik kalah, setelah babak kedua Liverpool mampu menyamakan kedudukan dan memaksa pertandingan diakhiri lewat adu penalti. Pada babak tos-tosan itu, Liverpool tampil sebagai pemenang.

“Jangan lupa saya berada di Istanbul saat Milan unggul 3-0 lebih dulu atas Liverpool dan kami sudah yakin bisa meraih trofi. Namun, di akhir pertandingan skor berubah 3-3 dan kami kalah dalam adu penalti,” tutur Pirlo.

“Saya juga berada di La Coruna [saat di Milan], ketika setelah kami menang 4-1 di leg pertama, kami kemudian kalah 4-0 atas Deportivo. Kami adalah Milan, bukanlah tim yang tua… Oleh karena itu, Juventus juga harus yakin mampu melakukannya.”

Di sisi lain, Bayern sadar Juve bakal memberikan perlawanan ketat untuk mengubah keadaan. Kendati demikian, Bayern tak akan tampil pasif dengan memainkan permainan negatif atau bertahan.

Winger Bayern Munich, Arjen Robben, mengarisbawahi bahwa timnya akan menampilkan permainan menyerang seperti biasanya. The Bavarians, julukan Bayern, pantang bermain aman dan hati-hati.

“Kami datang ke Turin untuk mencetak gol,” terang Robben. “Kami sadar betapa pentingnya gol tandang karena kami tidak kebobolan di kandang.”

“Bayern Munich tak hanya akan bertahan. Kami saat ini unggul 2-0, namun segala sesuatu bisa terjadi di sepak bola. Kami harus tetap fokus dan memainkan permainan kami sendiri,” imbuhnya.

Menghadapi Bayern, Juventus akan tampil minus gelandang enerjiknya, Arturo Vidal, yang mendapat akumulasi kartu kuning. Di sisi lain, The Bavarians juga kehilangan salah satu gelandangnya, Toni Kroos, karena cedera.

 

Prakiraan Susunan Pemain

JUVENTUS

Buffon (Gk), Barzagli, Bonucci, Chiellini, Isla, Pogba, Pirlo, Marchisio, Asamoah, Quagliarella, Vucinic.

BAYERN MUNICH

Neuer (Gk), Lahm, Buyten, Dante, Alaba, Schweinsteiger, Martinez, Robben, Muller, Ribery, Mandzukic.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya