SOLOPOS.COM - Pertandingan Malaga Vs Borussia Dortmund pada leg pertama Liga Champions di Stadion La Rosalenda, tengah pekan lalu. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

Pertandingan Malaga Vs Borussia Dortmund pada leg pertama Liga Champions di Stadion La Rosalenda, tengah pekan lalu. dokJIBI/SOLOPOS/Reuters

SOLO – Borussia Dortmund dan Malaga masih memiliki peluang sama besar untuk melaju ke babak semifinal Liga Champions. Namun, Dortmund lebih difavoritkan karena bakal meladeni Malaga pada leg kedua perempat final di kandangnya, Signal Iduna Park, Rabu (10/4/2013) dini hari WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Pada pertemuan pertama yang berlangsung di markas Malaga, La Rosaleda Stadium, kedua tim bermain sama kuat 0-0. Kedudukan inilah yang membuat kedua masih memiliki peluang sama besar untuk memenangi tiket semifinal.

Namun, Dortmund akan lebih diuntungkan. Selain berlaga di markas sendiri, motivasi Pasukan Kuning-Hitam juga lebih meningkat seiring dukungan para fans-nya.

Pelatih Dortmund, Jurgen Klopp, menyadari keuntungan ini. Karenanya, ia berjanji bahwa Dortmund siap menerima tantangan untuk menangi duel dengan mengalahkan Malaga.

“Kami benar-benar siap melanjutkan petualangan kami di kompetisi ini dan baterai kami sudah terisi penuh,” ujar Klopp.

“Kami diuntungkan memainkan leg kedua di sini di tanah kami dan kami di antara delapan tim terbaik di Eropa.”

“Selalu ada dua cara mengatasi pertandingan seperti ini, baik di bawah tekanan atau melanjutkan cara yang sama yang telah kami lakukan hingga saat ini. Menjadi sabar bisa menjadi jawaban yang baik, namun saat datang waktunya untuk lolos ke semifinal, ini akan menjadi waktu yang sulit,” sambung Klopp.

“Hingga saat ini kami tak memiliki banyak masalah atau saat yang benar-benar sulit, tapi kami perlu bersiap untuk kemungkinan apa pun dan benar-benar pantas untuk menang,” beber Klopp.

Menghadapi Malaga, Dortmund juga berniat melanjutkan tren tak terkalahkannya di Liga Champions. Juara Bundesliga Jerman dua tahun terakhir secara beruntun itu saat ini menjadi satu-satunya tim yang belum pernah kalah di Liga Champions sejak fase grup.

Untuk mewujudkan hal ini, Dortmund sangat berpeluang besar. Terlebih Die Borussen, julukan lain Dortmund, baru saja mengantongi kemenangan cukup meyakinan di kompetisi domestik dengan mengalahkan Augsburg 4-2, akhir pekan lalu. Meski pun dalam laga itu, Klopp mengistirahatkan tujuh pemain pilarnya, termasuk kiper Weidenfeller, bek Lukasz Piszczek, Sebastian Kehl, Ilkay Gündogan, Marco Reus dan Mario Götze (gelandang) dan top skor Bundesliga saat ini, Robert Lewandowski.

Kendati demikian, Dortmund masih diragukan bisa menurunkan bek pilarnya, Mats Hummels, yang baru pulih dari cedera ankle dan gelandang Timnas Polandia, Jakub Blaszczykowski, yang masih dibelit cedera pangkal paha.

Di sisi lain, kondisi Malaga jauh lebih mengkhawatirkan. Malaga bakal tampil tanpa dua pemain pilarnya, yakni bek tengah Weligton dan gelandang ‘pengangkut air’ Manuel Iturra. Keduanya dipastikan absen setelah menjalani akumulasi kartu kuning.

Selain itu, kondisi Malaga juga kurang menguntungkan. Ini tak terlepas dari kekalahan 2-4 di kancah domestic dari Real Sociedad.

Head-To-Head Borussia Dortmund Vs Málaga:

4 Apr 2013: Málaga 0 – Borussia Dortmund 0 (Liga Champions)

Lima Pertandingan Terakhir Borussia Dortmund:

6 Apr 2013: Borussia Dortmund 4 – FC Augsburg 2    (Bundesliga Jerman)

04 Apr 2013: Málaga 0 – Borussia Dortmund 0 (Liga Champions)

30 Mar 2013: VfB Stuttgart 1 – Borussia Dortmund 2 (Bundesliga Jerman)

16 Mar 2013: Borussia Dortmund 5 – SC Freiburg 1 (Bundesliga Jerman)

09 Mar 2013: Schalke 04 2 – Borussia Dortmund 1    (Bundesliga Jerman)

Lima Pertandingan Terakhir Málaga:

06 Apr 2013: Real Sociedad 4 – Málaga 2 (Primera Liga Champions)



04 Apr 2013: Málaga 0 – Borussia Dortmund 0 (Liga Champions)

30 Mar 2013: Rayo Vallecano 1 – Málaga 3 (Primera Liga Champions)

17 Mar 2013: Málaga 0 – RCD Espanyol 2 (Primera Liga Champions)

14 Mar 2013: Málaga 2 – Porto 0 (Liga Champions)

Prediksi Susunan Pemain:

Borussia Dortmund: Weidenfeller, Piszczek, Subotic, Santana, Schmelzer, Gündogan, Sahin, Blaszczykowski, Götze, Reus, Lewandowski.

Malaga: Willy Caballero, Jesús Gámez, Weligton, Martín Demichelis, Antunes, Joaquín, Jérémy Toulalan, Julio Baptista, Manuel Iturra, Isco, Javier Saviola.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya