SOLOPOS.COM - Pantai Indah Kemangi Kabupaten Kendal (Instagram/@pantaiindahkemangi_official)

Solopos.com, KENDAL — Setelah vakum hampir dua bulan karena masa Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sejak awal Juli lalu, Pemerintah Kabupaten Kendal akhirnya menunjuk dua pantai untuk uji coba pembukaan tempat wisata.

Mengutip laman Instagram @liputan.kendal.terkini, Selasa (24/8/2021), dua pantai yang ditunjuk itu adalah pantai Ngebum di Desa Mororejo, Kecamatan Kaliwungu dan Pantai Indah Kemangi (PIK) di Desa Jungsemi, Kecamatan Kangkung.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dalam simulasi pembukaan tempat pariwisata  selama dua hari itu, Dinas Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata (Disparapar) Kabupaten Kendal meminta agar pengelola menerapkan betul aturan yang sudah ditentukan. Aturan tersebut di antaranya maksimal pengunjung yang hanya 25%, syarat vaksinasi hingga pendataan pengunjung secara daring.

Plt Kepala Disparapar Kabupaten Kendal, Wahyu Yusuf Akhmadi, menegaskan kepada pengelola untuk mempersilakan pengunjung masuk ke tempat wisata setelah menunjukkan bukti vaksinasi. Dengan demikian, pengelola wisata juga didorong untuk mendirikan gerai vaksinasi bagi pengunjung yang belum vaksin.

Baca Juga : Sejumlah Daerah Mulai Gelar PTM, Ini Respons Gubernur Ganjar

Dalam pelaksanaannya, Disparapar Kabupaten Kendal menggandeng Satgas Covid-19 Kecamatan dan Puskesmas setempat guna memastikan semua pengunjung wisata sudah tervaksin. Sehingga potensi penularan dan risiko paparan Covid-19 bisa ditekan saat tempat wisata dibuka lebar nantinya.

Sementara itu, Senin (23/8/2021), Presiden Joko Widodo mengumumkan bahwa periode PPKM kembali diperpanjang hingga 30 Agustus 2021. Perpanjangan masa PPKM ini diikuti dengan diturunkannya level dari PPKM yang sebelumnya level 4 menjadi level 3 di beberapa kota/kabupaten di Jawa dan Bali.

Dalam hal ini, Pemkab Kendal berencana membuka tempat wisata secara bertahap. Dalam mepersiapkan pembukaan tempat wisata tersebut,pihak pengelola wisata juga memastikan para karyawan dan pedagang yang ada di objek wisata sudah menjalani vaksinasi.

Baca Juga : Sudah 51.715 Nakes Jateng Terima Vaksin Booster, Masih 68% yang Belum

Seperti yang dilakukan pengelola objek wisata Pantai Indah Kemangi (PIK), di Desa Jungsemi, Kecamatan Kangkung, Kabupaten Kendal. Sebagai salah satu tempat wisata yang ditunjuk Pemkab setempat dalam simulasi pembukaan tempat wisata, pihak pengelola  telah melakukan serangkaian persiapan dan salah satunya dengan membuka Gerai Vaksin Covid-19, Sabtu (21/8/2021) dan Minggu (22/8/2021).

Kepala Desa Jungsemi, sekaligus pengelola objek wisata PIK, Dasuki, mengatakan Gerai Vaksin tersebut diperuntukkan bagi para karyawan dan pedagang di objek wisata PIK. Selain itu, lanjut Dasuki, penerapan protokol kesehatan sudah disiapkan. Di antaranya pengaturan jarak, fasilitas kebersihan dan pembatasan kunjungan.

Dirinya berharap, ketika para pelaku wisata sudah divaksin, bisa segera terbentuk herd immunity atau kekebalan kelompok. Sehingga objek wisata di Kabupaten Kendal bisa beroperasi kembali. Sementara itu salah seorang pedagang, Aris Setyawan mengaku, kegiatan vaksinasi ini disambut baik para karyawan dan pedagang di objek wisata PIK

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya