SOLOPOS.COM - Ilustrasi pencurian dengan pemberatan, atau curat. (JIBI/Solopos/Dok)

Solopos.com, SOLO — Aparat Polsek Pasar Kliwon menyita puluhan barang elektronik senilai ratusan juta rupiah saat menggerebek salah satu rumah warga di Sangkrah, Pasar Kliwon, Rabu (25/12/2013) sore. Barang-barang itu diduga hasil kejahatan.

Kapolsek Pasar Kliwon, AKP Nur Affandi, saat gelar barang bukti di Mapolsek setempat, Senin (30/12/2013), menginformasikan penyitaan barang bukti bermula dari kecurigaan petugas yang kerap mendapati seorang lelaki memasukkan barang elektronik ke dalam rumah. Berdasar pelacakan lelaki yang mencurigakan itu diketahui berinisial SW.

Promosi Usaha Endog Lewo Garut Sukses Dongkrak Produksi Berkat BRI KlasterkuHidupku

Ia merupakan pemilik rumah tersebut. Mengetahui nama itu petugas dikatakan Nur segera mengecek riwayat kasus yang pernah ditangani. Benar saja, petugas menemukan nama SW dalam daftar riwayat kasus. Berdasar data SW pernah menjadi pelaku pencurian.

“Saat itulah kecurigaan kami semakin kuat. Setelah kami memastikan SW di rumah kami segera menggerebek. Ternyata betul, kami mendapati tumpukan barang elektronik yang mencurigakan dalam jumlah banyak. Sayangnya saat itu SW bisa kabur. Kami menduga barang-barang itu hasil kejahatan SW atau orang lain yang bekerja sama dengannya,” terang Nur mewakili Kapolresta Solo, AKBP Iriansyah.

Barang itu selanjutnya disita dan diamankan di mapolsek. Puluhan barang elektronik tersebut terdiri atas, monitor komputer, UPS, CPU, mesin pompa, koper, kapak, kabel, kamera dan sebagainya. Selain itu polisi juga menyita boks besi yang digunakan untuk menyimpan barang. Nur menambahkan, pihaknya masih berupaya mengejar SW. Ia mengklaim telah mengantongi identitas lengkap dan mengendus keberadaannya.

“Berdasar pelacakan barang-barang itu diduga kuat hasil kejahatan di Laweyan dan Banjarsari. Ada laporan warga kedua kecamatan itu yang merasa telah kehilangan barang-barang yang kami sita itu,” pungkas Nur didampingi Kasihumas Polsek Pasar Kliwon, Aiptu Muh. Safingi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya