SOLOPOS.COM - Video penggalangan dana dan pencarian jodoh oleh seorang wanita yang mengaku berstatus PNS di RSUD Muaradua OKUS, Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, Sumatra Selatan, Selasa (8/9/2020). (Youtube-Yesi Indola Sari)

Solopos.com, Ulu Selatan — Dunia maya baru-baru ini dihebohkan video penggalangan dana dan pencarian jodoh seorang pekerja negeri sipil (PNS) di Muaradua, Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, Sumatra Selatan. Galang dana dan pencarian jodoh ala Sumsel itu dimaksudkan untuk membayar utang yang tengah melilitnya.

Tidak main-main, jumlah utang yang ditanggung oleh perempuan tersebut mencapai Rp150 juta. Usut punya usut, wanita dalam video tersebut bernama Yesi Indola Sari. Ia mengaku dirinya bekerja sebagai seorang PNS yang bertugas di Tata Usaha Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Muaradua, Kabupaten OKU Selatan.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Berkat video galang dana ala Sumsel tersebut, wanita yang diketahui bernama Yesi ini mendadak viral. Maklum saja, ia mengunggah video penggalangan dana dan cari jodoh itu di Youtube demi melunasi utangnya di bank. Bahkan jumlah video yang diunggah Yesi ke akun Youtube-nya sampai tiga dalam rentang waktu, Jumat-Minggu (28-30/8/2020).

Taman Nasional Baluran Lepas Liarkan 2 Banteng Jawa

“Saya mengadakan penggalangan dana di akun Youtube saya ini, karena saya mempunyai utang bank dengan jumlah nominal Rp150 juta. Di bulan Januari 2020, saya ngutang bank di Bank Sumsel Cabang Pembantu Muaradua sebanyak Rp40 juta. Di bulan Februari 2020 ini, saya ngutang bank lagi sebanyak Rp100 juta. Jadi, total utang bank saya Rp150 juta,” jelasnya secara terperinci.

Imbas memiliki utang itu, ia mengaku gajinya kini hanya tersisa senilai Rp498.017. "Saya terkadang menerima uang kontribusi dari ruangan lain karena bekerja di ruang TU. Besarannya pun hanya Rp90.000 hingga Rp200.000, dan itu pun tidak selalu per bulan saya mendapatkannya," ujarnya.

Dalam beberapa penggalan video, wanita berusia 37 tahun itu juga mengaku bahwa dirinya masih perawan dan belum menikah. “Ini hasil visum saya di rumah sakit, ini hasil ultrasonografi (USG) saya bersih, keluhan tidak ada, USG tidak tampak kelainan organik, genitalia, inspeksi dan rectal toucher intact hymen, jadi intact hymen itu hymen-nya utuh, selaput daranya utuh, tidak ada robekan baru maupun robekan lama,” jelasnya sambil menunjukkan kertas hasil visum-nya.

NASA Seriusi Misi Kembali ke Bulan, Roket SLS Diuji Coba…

Dalam video galang dana ala Sumsel di akun Youtube-nya, ia mengungkapkan bawa dirinya juga ingin mencari jodoh karena dia sudah lama menyandang status lajang dan ingin segera memiliki momongan. “Saya di sini sekalian mencari jodoh untuk saya, saya tentunya seorang wanita normal yang ingin menikah dan ingin punya keturunan” katanya.

Namun, ternyata yang membuat netizen terbelalak kaget adalah mahar yang harus diberikan untuk meminang wanita tersebut tergolong sangat besar. Ia meminta mahar sesuai dengan umurnya saat ini.

“Saat ini usia saya 37 tahun tanggal 22 Februari 2020, saya ingin mencari suami yang siap memberikan saya mahar uang sebanyak usia saya apabila saya menikah 37 tahun maka maharnya Rp37 juta dan emasnya 37 gram,” tegasnya.

Hadapi Krisis Pangan di Era Pandemi Covid-19, Gali Potensi Talas!

Selain syarat mahar yang dinilai warganet sangat mahal, ia ternyata juga memberi syarat lain kepada calon suaminya nanti. Ia ingin calon suaminya membelikannya mobil cash apabila dirinya terbukti masih perawan ting-ting.

“Tapi saya minta ada perjanjian pranikah dengan calon suami saya tersebut, bahwa setelah malam pertama ketika saya perawan dan selaput dara utuh, maka calon suami saya harus memberikan saya mobil cash, tipe apa saja tapi mau saya metic,” ujarnya.

Daripada Jual Diri

Di akhir video Youtube-nya, ia juga memaklumi tanggapan warganet tentang videonya tersebut. Ia berdalih bahwa membuat video ini lebih baik daripada harus menjual diri [prostitusi]. “Mungkin saudara-saudara mengaggap saya peminta-minta, tidak ada malu, tapi itu lebih baik daripada saya jual diri,” katanya.

BKSDA dan IAR Indonesia Selamatkan Bayi Orang Utan Cedera Kaki

Dalam videonya tersebut ia juga menegaskan bahwa dirinya sebenarnya ingin berjualan makanan dan tidak membuat video semacam ini, namun ia tidak bisa masak. “Saya mau jualan masakan saya tidak bisa masak. Saya hanya bisa goreng dan numis itupun numis sayur dan goreng tempe sama telor,”

Namun, atas penyataannya tersebut ia malah di-bully habis-habisan oleh para netizen. Akibat video nya tersebut Yesi menjadi sangat viral akhir-akhir ini. Dilihat dari komentar di akun Youtube-nya memang sangat banyak yang menghujat dirinya.

Namun, di balik yang menghujat ada pula yang masih peduli dan mendokan dirinya agar cepat mendapatkan jodoh.

Prototipe Starship SN6 Sukses Meluncur, Misi ke Bulan dan Mars Kian Nyata

Godak nn bibik ini. Ngutang 150 jt tp duetny dk tekeruan kmne. Nk nyri laki nk yg beduet. Nk mahar 38 jt, emas 38 gram same mobil tp dk pcak masak,” tulis pengguna akun YouToube Insan Al-Khalifah Channel.

Astaugfirullah setiap kesulitan pasti ada kemudahan.. Bnyak solat bik. Smoga di cpt kan dpt jodoh. amin,” tulis pengguna akun YouToube Fefy Selasria.

“Cuma pck doake. Semoga ayahandamu tenang disisi Allah SWT & segera dpt jodoh yee. Byk2 besyukurrr,” tulis pengguna akun YouToube Bhakti Ramadhoni.



Silakan KLIK dan LIKE untuk lebih banyak berita Solopos

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya