SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Juru Bicara Partai Demokrat, Ruhut Sitompul membuat langkah mengejutkan. Setelah beberapa tahun terakhir menyerang Jokowi, kini Ruhut berbalik arah dan mengaku akan mendukung capres nomor urut satu itu.

Dilansir MetroTVNews.com, Minggu (22/6/2014), Ruhut Sitompul berencana akan mendeklarasikan dukungannya ke Jokowi-JK. Ruhut menjelaskan, deklarasi akan dilaksanakan di kawasan Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat. “Besok jam 19.00 malam, ya. Tempatnya seperti di undangan,” tambah Ruhut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ruhut mengaku Jokowi telah mengapresiasi keberhasilan pemerintahan Susilo Bambang Yudhoyono. Dirinya berubah pikiran setelah melihat slogan yang diangkat Jokowi-JK, yakni “Indonesia Hebat”. Menurut dia, kalimat itu bentuk pujian tidak langsung kepada pemerintahan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

Ruhut membandingkannya dengan slogan yang diangkat pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa, yaitu “Indonesia Bangkit”.

Anggota Komisi III DPR itu memilih untuk mendukung pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 2, Jokowi-JK. “Kata hatiku, aku mendukung Jokowi-JK,” tegas Ruhut ketika dihubungi Metrotvnews.com, MInggu  (22/6/2014).

Dalam undangan disebutkan deklarasi akan dilaksanakan di Resto Horapa Jalan Teuku Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat. Acara akan diseleggarakan pukul 19.00 WIB.

Dilansir Detik, Ruhut menyatakan dukungan yang diberikannya bersifat pribadi. Tak tersangkut jabatannya sebagai Juru Bicara Partai Demokrat.

“Ini adalah kata hati Ruhut Poltak Sitompul mendukung Jokowi-JK,” kata Ruhut saat dihubungi, Senin (23/6/2014).

“Tidak ada embel-embel Demokrat,” ujarnya.

Dukungan Ruhut ke Jokowi cukup mengejutkan. Pasalnya, sebelumnya Ruhut sempat beberapa kali menyatakan ketidaksetujuan atas pencapresan Jokowi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya