SOLOPOS.COM - Ilustrasi pemilih memasukkan surat suara ke kotak suara. (JIBI/Solopos/Dok.)

Pilkada 2017 di Jateng dinyatakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sah diikuti 17 pasangan calon.

Semarangpos.com, SEMARANG — Sebanyak 17 pasangan calon kepala daerah dinyatakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sah mengikuti Pemilihan Umum Kepala Daerah (Pilkada) 2017 yang akan digelar secara serentak di tujuh kabupaten dan kota di Jawa Tengah (Jateng).

Promosi BRI Sukses Jual SBN SR020 hingga Tembus Rp1,5 Triliun

“Dari verifikasi yang kami lakukan, 17 pasangan calon kepala daerah dinyatakan memenuhi syarat sehingga lolos dan ditetapkan secara resmi menjadi kandidat untuk mengikuti pilkada di tujuh kabupaten-kota,” kata Ketua KPU Jateng Joko Purnomo di Semarang, Senin (24/10/2016).

Ekspedisi Mudik 2024

Ia menjelaskan bahwa tahapan selanjutnya setelah penetapan pasangan calon kepala daerah adalah pengundian nomor urut yang akan dilakukan pada Selasa (25/10/2016) hari ini. Setelah pengundian nomor urut peserta pilkada akan dilanjutkan dengan penyusunan dan penetapan jadwal kampanye pilkada.

“Khusus jadwal kampanye, yang dijadwal hanya rapat umum, di mana setiap pasangan calon diberi kesempatan melakukan rapat umum satu kali,” ujarnya.

Kampanye Pilkada 2017 di tujuh kabupaten dan kota Jateng akan dilaksanakan 28 Oktober 2016 hingga 11 Februari 2017. “Saat ini, pemutakhiran data pemilih dalam proses rekapitulasi dan upload ke dalam Sistem Informasi Data Pemilih hingga 2 November 2016 saat tahapan Penetapan Daftar Pemilih Sementara,” katanya.

Sebanyak 17 pasangan calon kepala daerah itu, adalah Tatto Suwarto Pamuji-Syamsul Auliya Rahman (Golkar, PKB, PAN, Demokrat), Taufik Nurhidayat-Faiqoh Subky (PDIP,PPP), dan Fran Lukman-Bambang Sutanto (Gerindra, PKS) untuk Pilkada Kabupaten Cilacap. Pasangan calon Pilkada Kabupaten Banjarnegara 2017 adalah Budhi Sarwono-Syamsudin (Golkar, PPP, Demokrat), Hadi Supeno-Nur Heni Widayanti (PKS, PKB, Nasdem, Gerindra), dan Wahyu Kristianto-Saeful Muzad (PAN, PDIP).

Pasangan calon Pilkada Kabupaten Brebes 2017 yaitu Idza Priyanti-Narjo (PDIP, Golkar, PKB, PAN, Demokrat, PPP, Hanura), Suswono-Akhmad Musttaqin (PKS, Gerindra). Pasangan calon Pilkada Batang 2017 ialah Wihaji-Suyono (Golkar, PPP), AS. Burhan-Arini (PKB, Nasdem), Lafran Pancaputra Putranto-Nurhaji Slamet Urip (PDIP, Gerindra), Faizin-Erna (Demokrat, PAN, PKS).

Sedangkan, pasangan calon Pilkada Kabupaten Jepara 2017 adalah Subroto-Nuryahman (PPP, Gerindra, Golkar, PKS, PAN, Nasdem, PKS, Demokrat, Hanura), Ahmad Marzuki-Dian Kristiandi (PDIP). Pasangan calon Pilkada Pati 2017, Haryanto-Saiful Arifin (PDIP, Gerindra, PKB, Demokrat, Golkar, Hanura, PKS, PPP). Pasangan calon Pilkada Kota Salatiga 2017 ialah Yulianto-Muh. Haris (PKS, Gerindra, Golkar, Demokrat, PPP, Nasdem) dan Agus Rudianto-Dance Ishak Palit (PDIP, PKB).

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya