SOLOPOS.COM - Pemain Timnas Indonesia U-19, Marselino Ferdinan (kiri), berebut bola dengan pemain Timnas Vietnam U-19, Nguyen Van Truong (tengah), dalam laga penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (2/7/2022). (Antara/Aditya Pradana Putra)

Solopos.com, BEKASI – Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-19 mengawali perjuangan di ajang Piala AFF U-19 2022 dengan hasil seri. Pada laga melawan Vietnam U-19, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022) malam WIB, Indonesia bermain imbang 0-0.

Indonesia sejatinya mendominasi permainan sepanjang laga. Meski demikian sejumlah peluang yang didapat tak berhasil dikonversi menjadi gol oleh lini depan Timnas Indonesia U-19.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Dengan hasil seri ini Indonesia mengemas poin satu sama dengan Vietnam. Indonesia berada di peringkat keempat klasemen sementara, sedangkan Vietnam berada di posisi ketiga klasemen dengan poin sama-sama satu.

Sementara itu, pada laga sebelumnya Thailand U-19 membuka perjalanan mereka di Piala AFF U-19 2022 dengan kemenangan 1-0 atas Filipina pada laga Grup A di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (2/7/2022).

Baca Juga: Piala AFF U-19 2022: Indonesia dan Vietnam Kompak Kritik Jadwal Tanding

Satu-satunya gol Thailand pada pertandingan tersebut dibuat oleh Winai Aimoat pada menit ke-11. Hasil tersebut membuat Thailand bertengger di peringkat kedua klasemen sementara Grup A.

Mereka kalah selisih gol dari Myanmar yang pada laga sebelumnya menundukkan Brunei Darussalam dengan skor 7-0.

Baca Juga: Pelatih Vietnam U-19: Kehadiran Suporter Indonesia Bisa Sulitkan Kami

Sementara Filipina berada di posisi kelima klasemen dan tepat di bawahnya ada Brunei Darussalam sebagai juru kunci.

Indonesia selanjutnya akan menghadapi Brunei pada Senin (4/7/2022) di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, mulai pukul 20.00 WIB.

 

Hasil pertandingan Grup A Piala AFF U-19, Sabtu (2/7/2022):

Myanmar (7-0) Brunei

Thailand (1-0) Filipina

Vietnam (0-0) Indonesia

Klasemen sementara Grup A Piala AFF U-19

No Tim Mn M S K MG-KG SG P
1 Myanmar 1 1 0 0 7-0 7 3
2 Thailand 1 1 0 0 1-0 1 3
3 Vietnam 1 0 1 0 0-0 0 1
4 Indonesia 1 0 1 0 0-0 0 1
5 Filipina 1 0 0 1 0-1 – 1 0
6 Brunei 1 0 0 1 0-7 – 7 0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya