SOLOPOS.COM - Atlet voli asal Solo Shindy Sasgia. (Instagram)

Solopos.com, SOLO – Universitas Slamet Riyadi (Unisri) Solo memburu putaran nasional dalam Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional (Pomnas) di Padang akhir tahun 2022. Hal itu dikarenakan Unisri memiliki mahasiswa berstatus atlet-atlet profesional dalam beberapa cabang olahraga (cabor).

Salah satu atlet itu yakni Shindy Sasgia Dwi Yuniar yang merupakan atlet voli Jakarta Popsivo Polwan. Saat ini Shindy sedang bertanding dalam kompetisi voli paling bergengsi di Indonesia yakni Proliga 2022.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, Alumni, dan Kerjasama, Unisri, Sutoyo, mengonfirmasi Shindy merupakan mahasiswa Fakultas Hukum Unisri Solo. Tercatat enam mahasiswa Unisri memperkuat kontingen Jawa Tengah pada PON Papua tahun lalu.

Baca Juga: Profil Shindy Sasgia, Pevoli Cantik Solo yang Juga Seorang Model

Enam mahasiswa itu berasal dari cabor taekwondo yakni Osanando Naufal Khairudin dan Adde Kumara Sandi. Sementara empat dari cabang bola voli putri yakni Shindy Sasgia Dwi Yuniar, Sriwahyuni, Yovita Bunga, serta Normalisa Putri.

“Khusus Shindy kali ini memperkuat Popsivo Polwan, kami sangat mendukung dan mengizinkan Shindy berkompetisi. Misalnya ada ujian kami berikan dispensasi, ini bentuk dukungan kami,” kata Sutoyo kepada Solopos.com, Rabu (12/1/2022).

Ia mengatakan para atlet tetap diminta fokus berlatih sembari menyelesaikan perkuliahan. Unisri sangat memperhatikan dan menghargai para atlet. Sehingga saat mereka bertanding pihak Unisri akan menghadiri sebagai dukungan moril. Para atlet telah diberikan beasiswa khusus secara penuh dengan beberapa kriteria.

“Kalau mereka berkompetisi dan juara kami beri penghargaan. Kami sedang merencanakan equivalent Satuan Kredit Semester (SKS) sebagai kompensasi saat berkompetisi. Mereka kan berjuang demi medali juga untuk Unisri, semoga segera dikabulkan,” imbuh dia.

Baca Juga: Catat! IBL Seri Solo Digelar Awal Maret 2022

Ia menambahkan para atlet yang berlaga di PON Papua lalu juga memperoleh sejumlah uang saku saat berangkat dan pulang ke Solo. Sebelum Pomnas 2022, para atlet akan berjuang di tingkat kota dan provinsi dulu sebelum melaju ke babak nasional. Ia menargetkan voli putra, putri, taekwondo, dan bulu tangkis lolos ke putaran nasional.

Ia menegaskan saat ini prestasi bulu tangkis Unisri sedang meroket. Beberapa saat lalu, atlet bulu tangkis Unisri berhasil menyabet sejumlah medali dengan mengalahkan universitas besar di Indonesia. “Saat ini sudah kami siapkan berlatih,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya