SOLOPOS.COM - Pertamina MOR IV Jateng-DIY, Kamis (9/1/2020), menyerahkan batuan untuk dapur umum korban banjir Pati dan Grobogan. (Bisnis)

Solopos.com, SEMARANG — PT Pertamina Marketing Operation Region IV Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta menyiapkan kebutuhan dapur umum dan alat kebersihan untuk 33.820 jiwa warga korban banjir di Pati dan Groboga, Jateng.

Bantuan itu disalurkan Pertamina MOR IV Jaten-DIY melalui Pertamina Peduli di Kantor Pemerintah Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan dan Kantor Pemerintah Kecamatan Margoyoso Kabupaten Pati, Kamis (9/1/2020).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

“Dengan perincian 29.900 jiwa di Desa Gubug, 3.620 jiwa di Desa Karangrayung, Kabupaten Grobogan dan 300 jiwa di Desa Tunjungrejo, Kecamatan Margoyoso, Kabupaten  Pati,” ujar Unit Manager Comm dan CSR MOR IV, Anna Yudhiastuti, melalui siaran pers yang diterima Jaringan Informasi Bisnis  Indonesia (JIBI), Jumat (10/1/2020).

Dalam penyalurannya, Pertamina Peduli berkoordinasi penuh dengan pihak-pihak terkait dan pemilik otoritas daerah agar penyaluran bantuan ini dapat lebih tepat sasaran, dan dapat langsung dimanfaatkan secara masif untuk masyarakat.

Adapun, bantuan yang telah disalurkan Pertamina Jateng-DIY adalah 13 sak beras, 18 mi instan, 20 kg gula pasir, 5 dos minyak goreng kemasan. Bahan-bahan itu akan digunakan untuk memenuhi kebutuhan korban banjir di dua wilayah terdampak banjir.

“Pertamina akan terus berkoordinasi dengan pihak-pihak terkait untuk menyalurkan bantuan bagi korban banjir, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan sedikit meringankan beban para pengungsi," ungkap Anna.

Menurutnya, bantuan ini merupakan komitmen Pertamina sebagai Bagian dari BUMN Hadir Untuk Negeri yang senantiasa hadir di tengah-tengah masyarakat dalam memberikan bantuan tanggap darurat bagi korban bencana.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya