SOLOPOS.COM - Perempuan berbaju merah muda yang tertangkap kamera diduga mencuri tas berisi uang Rp19 juta milik pedagang Pasar Legi Solo, Jumat (26/6/2020). (Facebook Ayuk Ayuk di Grup Info Wong Solo (IWS)

Solopos.com, SOLO -- Unit Reskrim Polsek Banjarsari Solo memburu seorang perempuan yang diduga mengambil tas berisi uang Rp19 juta dan perhiasan di Pasar Legi, Jumat (26/6/2020) lalu.

Aksi perempuan berbaju merah muda itu terekam kamera pengawas dan viral di media sosial Facebook. Rekaman video aksi pencurian itu diunggah pengguna akun Facebook Ayuk Ayuk di grup Info Wong Solo (IWS), 26 Juni 2020 pukul 21.19 WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kapolsek Banjarsari Kompol Demianus Palulungan kepada Solopos.com, Jumat (3/7/2020), mengatakan kasus dugaan pencurian itu telah dilaporkan ke Mapolsek Banjarsari.

Pengin Dampingi Gibran di Pilkada Solo 2020, Wanita Cantik Ini Terus Blusukan

Saat ini kepolisian telah menyelidiki kasus pencurian di Pasar Legi Solo itu dengan memeriksa saksi-saksi dan petunjuk yang ditemukan. Ia menjelaskan identitas korban yakni S, warga Jumantono, Karanganyar.

Berdasarkan informasi yang dihimpun kepolisian, kronologi pencurian itu berawal saat korban yang merupakan penjual sayur baru saja meminjam uang untuk kebutuhannya.

Tas Diletakkan Di Atas Keranjang

Lalu, saat berjualan korban menaruh uang itu ke dalam tas yang diletakkan di atas keranjang. Tas itu ditutupi plastik sementara korban berjualan tak jauh dari lokasi tas itu.

Tak Hanya Lezat, Nasi Berkat Yang Dijual Warga Sukoharjo Ini Juga Bisa Jadi Obat Kangen

"Saat korban hendak pulang, ia baru mengetahui tas miliknya sudah tidak ada. Ia langsung mengecek ke kamera pengawas dan diketahui tas miliknya diduga diambil seseorang. Ia lalu melapor ke Mapolsek Banjarsari," ujar dia mewakili Kapolresta Solo Kombes Pol Andy Rifai.

Sementara itu, dari rekaman video yang diunggah pengguna akun Facebook Ayuk Ayuk, terduga pelaku pencurian di Pasar Legi Solo itu merupakan perempuan paruh baya.

Perempuan itu memakai baju berwarna dominan merah muda di bagian depan dan merah di bagian belakang. Perempuan itu memakai masker warna hijau, rambutnya pendek sebahu dan menenteng tas keranjang warga krem.

Update Kasus Covid-19 Indonesia: Pasien Positif Tembus 60.695, Sembuh 27.568, Meninggal 3.036

Perempuan yang memakai sandal jepit itu sempat menengok ke arah kamera pengawas namun wajahnya tak terlihat jelas karena tertutup masker. "Nyuwun pantauanya mas mbk. telah terjadi pencurian tas merah di pasar legi tadi pagi. tas merah yang isinya uang kira kira 19jt, atm bri, e ktp, dan perhiasan krepyak 2. dan kalau pelaku ibu ibu tersebut (baju merah) menjual perhiasan tersebut tolong di tahan. tadi udah lapor ke pihak berwajib polres banjarsari. barang kali ada yang mengenali ciri ciri maling e niku mohon pantaunya," tulis pengguna akun Ayuk Ayuk di grup Info Wong Solo (IWS).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya