SOLOPOS.COM - Pengemudi Toyota Camry, Kris Renggo (kanan) dan pengemudi ambulans Reka Karanganyar, Mirza (kiri), saling memaafkan di Satlantas Polres Karanganyar, Sabtu (24/9/2022). (Solopos.com/Akhmad Ludiyanto)

Solopos.com, KARANGANYAR — Pengemudi sedan Toyota Camry yang viral karena terlihat menghalangi laju ambulans Karanganyar pada Jumat (23/9/2022) akhirnya meminta maaf kepada sopir dan sukarelawan.

Pengemudi Camry hitam bernopol AD 800 AN itu diketahui bernama Kris Renggo, 27. Permintaan maaf itu  disampaikan setelah ia bertemu bertemu sopir ambulans dari Relawan Karang (Reka), Karangpandan, Kabupaten Karanganyar di Kantor Satlantas Polres Karanganyar, Sabtu (24/9/2022). Kedua pihak sepakat menyelesaikan masalah secara kekeluargaan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kris mengaku saat kejadian ia sedang memutar musik dengan volume tinggi di dalam mobil sehingga tidak menyadari situasi di luar. Termasuk adanya suara sirine mobil ambulans di belakangnya.

Sehingga tanpa ia sadari mobilnya menghalangi laju ambulans Reka Karangpandan, Kabupaten Karanganyar yang saat itu sedang membawa pasien lansia.

Baca Juga: Viral, Mobil Sedan Mewah Halang-Halangi Ambulans di Karanganyar

“Volumenya [musik] gede, saya tidak mendengarkan di belakang ada ambulans. Dan saya meminta maaf atas kejadian ini dan tidak akan mengulanginya,” ujar warga Jatiyoso, Kabupaten Karanganyar ini.

Sementara itu, sopir ambulans Reka Karangpandan, Mirza, mengatakan menerima permintaan maaf Kris. “Kami sebagai driver ambulans Reka sudah memaafkan dia [Kris] dan di siang hari ini kita secara kekeluargaan juga memaafkan,” ujarnya.

Sementara itu, Kaur Bin Ops (KBO) Satlantas Polres Karanganyar, Iptu Anggoro Wahyu Setiabudi, mewakili Kasatlantas, AKP Yulianto, mengatakan berdasarkan pemeriksaan terhadap kelengkapan surat-surat kendaraan, Toyota Camry AD 800 AN tersebut tertib pajak. Selain itu, Renggo juga memiliki Surat Izin Mengemudi (SIM) B1.

Terkait permasalahan yang viral tersebut, pihaknya yang memfasilitasi agar kedua pihak bertemu dan menyelesaikan permasalahan tersebut secara kekeluargaan.

Baca Juga: Viral, Ambulans Bawa Pasien Terjebak Kemacetan di Jembatan Jurug C

“Lalu kami memediasi dengan mempertemukan kedua pihak dengan melibatkan juga para driver ambulans hari ini di Satlantas Polres Karanganyar. Dan kejadian kemarin yang viral itu sudah diselesaikan secara kekeluargaan,” ujarnya.

Seperti diberitakan, video mobil ambulans membawa pasien kritis dihalang-halangi mobil mewah viral di media sosial (medsos). Aksi yang terekem video ini terjadi di wilayah Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Dalam video itu terlihat mobil Toyota Camry hitam bernopol AD 800 AN melaju kencang di depan mobil ambulans yang sedang membawa pasien.

Sirine mobil ambulans tak digubris sopir mobil tersebut. Bahkan berulang kali sopir mobil ambulans membunyikan klakson dengan maksud agar diberi jalan, namun tetap dihiraukan oleh pengemudi Camry. Mobil ini justru melaju kencang menghalangi jalannya mobil ambulans.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya