SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Istimewa/pajak.go.id)

Harianjogja.com, JOGJA- Kinerja penerimaan pajak di DIY baru mencapai 28,05% atau Rp 1,02 trilun. Jumlah tersebut terhitung per 11 Juni 2014. Angka yang dihasilkan masih jauh dari target penerimaan sebesar Rp 3,63 triliun.

Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Direktorat Jenderal Pajak (DJP) DIY Rudy Gunawan Bastari mengatakan pihaknya akan  berupaya mengamankan penerimaan perpajakan yang dicanangkan tahun ini. Dia optimis target tersebut dapat tercapai.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Sisa waktu semester kedua tahun ini akan dimaksimalkan. Kami akan fokus pada penggalian potensi Wajib Pajak (WP)  Orang Pribadi (OP) melalui ekstensifikasi jemput bola,” kata Rudi, Kamis (12/6/2014) di kantornya.

Ekspedisi Mudik 2024

Selama Juni ini, lanjut Rudy, penerimaan pajak di DIY masih dapat tumbuh dikisaran 3,54%. Dia menilai, capaian  penerimaan pajak dari WP Badan tahun ini dinilai baik. Namun Rudy tidak menyebut jumlah penerimaannya. Adapun WP  OP, lanjutnya, masih terkendala sejumlah hal.

“Ini karena terjadi pergeseran aturan. Terutama, terkait munculnya Peraturan Pemerintah No 46/2013 terkait PPh final 1  persen bagi UKM,” ujar Rudy.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya