SOLOPOS.COM - Gedung Universitas Muhammadiyah Surakarta (Istimewa)

Penerimaan mahasiswa baru yakni di UMS meningkat pesat setelah pengumuman SNMPTN 2015.

Solopos.com, SOLO – Pendaftar calon mahasiswa baru di Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) pascapengumuman Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2015 lebih dari 300 orang per hari.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Mereka memanfaatkan sistem One Day Service (ODS) untuk proses seleksi mahasiswa baru di Kampus I UMS. Sebelumnya, rata-rata jumlah pendaftar calon mahasiswa ada di bawah 100 orang.

“Setelah pengumuman hasil SNMPTN beberapa waktu lalu, jumlah pendaftar meningkat tajam. Setiap hari tercatat rata-rata ada lebih dari 300 orang yang mendaftarkan diri,” ungkap Kepala Public Relations UMS, Anam Sutopo, Rabu (20/5/2015).

Anam menyebutkan tahun ini UMS menargetkan bisa menerima 6.500 calon mahasiswa. Pihaknya menyatakan optimistis target tersebut dapat tercapai. Hal itu dengan melihat peningkatan akreditasi di sejumlah program studi (prodi) di UMS.

Para pendaftar calon mahasiswa, lanjutnya, tidak hanya berasal dari Solo dan sekitarnya melainkan dari berbagai daerah di Indonesia.

Sejak pendaftaran mahasiswa baru mulai dibuka 2 Januari lalu, hingga Selasa (19/5/2015), jumlah pendaftar calon mahasiswa mencapai 8.000 orang. Sementara yang diterima tercatat 3.163 orang telah melakukan registrasi.

Rencananya, pendaftaran akan ditutup secara resmi 22 Agustus mendatang.

“Jumlah pendaftar yang ikut seleksi di UMS termasuk tinggi, mencapai 8.000 orang. Ini membuktikan tingkat persaingan sangat sehat. Prodi akan ditutup jika koutanya sudah terpenuhi,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya