SOLOPOS.COM - Petugas mengevakusi jasad yang ditemukan di aliran Sungai Progo, Pongahan, Sentolo pada Selasa (17/5/2016). (Sekar Langit Nariswari/JIBI/Harian Jogja)

Penemuan mayat Kulonprogo terjadi di dekat Sungai Progo.

Harianjogja.com, KULONPROGO– Jasad wanita tanpa busana ditemukan sejumlah penambang pasir di tengah aliran Sungai Progo, Pongahan, Sentolo pada Selasa (17/5/2016). Diperkirakan jasad tersebut terbawa banjir pada malam sebelumnya hingga berhenti di lokasi penemuan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Suranto, salah satu saksi menyatakan awalnya hanya ingin mencari batu, tetapi tak lama melihat sesuatu yang aneh.

“Saya dekati ternyata mayat perempuan dalam keadaan tengkurap,”ujarnya saat ditemui di lokasi. Ia bersama rekannya kemudian melaporkan penemuan tersebut kepada kepala dusun setempat yang diteruskan kepada petugas.

Kapolsek Sentolo, Kompol Slamet mengatakan pihaknya langsung mengamankan lokasi dan melakukan oleh TKP dengan petugas Inafis Polres Kulonprogo. Ia menjelaskan jasad tersebut merupakan perempuan berusia berusia 35 tahun dengan tinggi badan 154 cm dan warna kulit kuning langsat.

“Tidak ada identitas sama sekali dan wajahnya sudah sulit dikenali,”ujarnya.

Sementara itu, dr. Miranda Sari dari Puskesmas Sentolo 1 yang hadir dalam proses evakuasi menyatakan tidak ditemukan adanya bekas luka penganiayaan. Menurutnya, diperkirakan korban hanyut terbawa arus sungai hingga meninggal dunia. Selain itu, diperkirakan jasad tersebut telah meninggal selama lima hari sebelum akhirnya ditemukan. Akibatnya, jasad tersebut sudah rusak di beberapa bagian.

Jasad tersebut kemudian dibawa ke RSUP dr Sardjito untuk dilakukan proses autopsi. Sementara itu, aparat kepolisian menyatakan masih terus berusaha untuk mengungkap kasus ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya