SOLOPOS.COM - Bayi berjenis kelamin perempuan berusia sekitar satu bulan diduga sengaja ditinggalkan orang tuanya di kawasan Tanah Emas, Kota Semarang, Selasa (10/5/2016). (Facebook.com-MIK Semar)

Penemuan bayi berjenis kelamin perempuan berusia sekitar satu bulan membuat heboh kawasan Tanah Emas, Kota Semarang.

Semarangpos.com, SEMARANG — Penemuan bayi berjenis kelamin perempuan yang diduga sengaja ditinggalkan orang tuanya di kawasan Tanah Emas Kota Semarang memicu keprihatinan netizen Grup Facebook Media Informasi Kota Semarang (MIK-Semar).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Penemuan bayi tersebut kali pertama diunggah di Grup Facebook MIK Semar oleh pengguna akun Facebook Totok Cvdeka pada pukul 10.25 WIB, Selasa (10/5/2016). “Info dari group sebelah. Ditemukan bayi, jenis kelamin perempuan, ditinggalkan orangtuanya di Resto Seafood Pak Sangklak, Tanah Mas [Semarang]. Saat ini bayi diamankan di Polsek Semarang Utara,” tulis Totok Cvdeka yang menyertakan foto bayi berjenis kelamin perempuan.

Postingan Totok tersebut dalam hitungan menit mendapatkan tanggapan dari para netizen Group Facebook MIK Semar. “Kasihan, masih kecil sudah menderita gara-gara orang tua yang tidak tanggung jawab dan tidak punya rasa kemanusian,” tulis pengguna akun Facebook Ilham Nugroho.

Pengguna akun Facebook Milosovic Damien Yulianto meminta agar orang tua pembuang bayi dihukum berat. ”Sarap tingkat tinggi ortu [orang tua] yang tega meninggalkan bayi seperti itu. Harusnya ada hukuman yang berat buat pembuang bayi yang tidak berdosa seperti itu,” tulisnya.

”Semoga yang membuang [bayi perempuan] ketabrak truk remnya blong. Brengsek tuh orang,” tulis pengguna akun Facebook Annisa Bilqis Lala.

Pengguna akun Facebook Odjie S.A. pada pukul 13.40 WIB mengomentari postingan Totok Cvdeka seraya meluruskan informasi awal yang menyebutkan bayi perempuan itu ditinggalkan orangtuanya di Resto Seafood. Dengan menautkan link Beritajateng.net, ia menyatakan bayi itu ditemukan di tepi jalan raya di kawasan Tanah Emas Kota Semarang.

“Busyeet, sungguh biadab orang tua yang satu ini. Diduga karena hasil hubungan gelap, orang tua biadab ini membuang anaknya yang belum berusia satu bulan di jalan raya. Beruntung ada warga yang menemukannya. Hingga saat ini, bayi perempuan mungil ini masih dirawat di rumah sakit,” tulisnya.

Bayi yang diperkirakan berumur belum ada satu bulan itu kali pertama ditemukan oleh ibu Solekhah, seorang pemilik warung. Mengetahui temuan itu, oleh saksi lantas dilaporkan ke Kepolisian Sektor Semarang Utara.

Kapolsek Semarang Utara, Kompol Sulkhan dalam pemberitaan tersebut mengungkapkan, saat ditemukan kondisi bayi dalam keadaan sehat. “Kepastian umur bayinya kami belum bisa memastikan, yang jelas dalam kondisi sehat. Ditemukan pagi tadi, kurang lebih pukul 06.00 WIB,” ungkapnya tanpa menyebutkan lokasi penemuan bayi tersebut

Sementara itu, beberapa netizen berniat akan mangadopsi bayi tersebut. “Ya ampun…lucu banget baby-nya. Kasihan banget, kok ada orang tua setega itu. Boleh diadopsi tidak ya,” harap pengguna akun Facebook Hapsari Prasetya.

Pengguna akun Facebook  Diana N. Apriani juga berniat akan mengadopsi bayi itu. “Tak ambil boleh tidak ya?” tulisnya.

“Mending diambil wae [saja] ya, dipek [diambil] anak, kasihan masa depannya juga piye [bagaimana] nantinya,” tulis pengguna akun Facebook Vivienagustaviani Dasuki Wardana.

 

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya