SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Wonogiri (Solopos.com)--Seorang pengidap HIV/AIDS di salah satu desa di Manyaran, Wonogiri, beberapa hari yang lalu dilaporkan meninggal dunia. Penderita berjenis kelamin perempuan berinisial S, 32 itu meninggalkan seorang anak laki-laki berusia enam tahun yang saat ini dalam pengawasan Dinas Kesehatan.

Informasi yang diperoleh Espos, Rabu (16/3), sebelumnya warga maupun pemerintah setempat tidak ada yang tahu bahwa S, yang memang lama tinggal di Jakarta mengidap HIV/AIDS. Hal itu baru diketahui sekitar dua pekan lalu saat S sakit dan kondisinya terus menurun kemudian dibawa ke rumah sakit di Wonogiri.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Kami tahunya ya baru saat itu, wong dia memang sudah lama merantau ke Jakarta dan baru kembali ke sini tiga bulan lalu. Dua hari yang lalu meninggal dunia dan sudah dimakamkan,” ungkap kepala desa tempat tinggal perempuan tersebut, Joko Pramono melalui telepon.

Terpisah, Plt Kepala Dinas Kesehatan Wonogiri, dr Widodo mengaku sudah mendapat informasi mengenai pengidap HIV/AIDS yang meninggal dunia itu. Namun mengenai asal-usul virus itu, Widodo belum bisa memastikan. “Informasi yang kami terima, perempuan itu masuk ke rumah sakit sekitar dua pekan lalu karena diare. Seringkali memang begitu, orang dengan HIV/AIDS meninggal bukan karena virus itu melainkan karena penyakit  lain yang menyertainya. Setelah sempat dirawat, perempuan itu pulang atas kemauan sendiri,” ungkap Widodo.

Penanganan selanjutnya, Widodo mengatakan akan terus memantau perkembangan anak yang ditinggalkan perempuan itu. Pemeriksaan sementara, kondisi anak itu sehat.

(shs)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya