Solopos.com, MADIUN — Pemuda asal Kabupaten Madiun yang dituduh sebagai sosok di balik hacker Bjorka dan kini ditangkap polisi sehari-hari berjualan es. Pemuda berusia 21 tahun itu merupakan lulusan MAN di Kabupaten Madiun.

Hal itu disampaikan ibu pemuda itu, Suprihatin, saat ditemui wartawan di rumahnya di Desa Banjarsari Kulon, Kecamatan Dagangan, Kamis (15/9/2022).

Promosi Selamat Datang di Liga 1, Liga Seluruh Indonesia!

Baca Juga: Polri akan Gandeng Pihak Asing untuk Kejar Hacker Bjorka

Ekspedisi Mudik 2024

Dia menuturkan di rumahnya tidak ada perangkat komputer dan jaringan internet. Namun, anaknya itu memang memiliki handphone seperti pemuda lainnya.

Muhammad Agung Hidayatulloh ditangkap aparat kepolisian dan kemudian diperiksa di Mapolsek Dagangan pada Rabu (14/9/2022) malam. Pemuda yang diduga menjadi sosok di balik Hacker Bjorka itu diperiksa oleh Tim Cyber Mabes Polri.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya