SOLOPOS.COM - Ilustrasi (Dok. SOLOPOS)

Ilustrasi (Dok. SOLOPOS)

Semarang (Solopos.com)–Pembangunan jalan tol Semarang-Solo seksi II Ungaran-Bawen sepanjang kurang lebih 9 km segera dikerjakan. Tiga kontraktor telah ditetapkan mengerjakan proyek jalan bebas hambatan itu.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Komisaris PT Trans Marga Jateng (TMJ)-selaku pelaksana pembangunan jalan tol Semarang-Solo-, Danang Atmojo, pihaknya akan secepatnya mengeluarkan surat perintah kerja (SPK) pembangunan jalan tol Ungaran-Bawen kepada tiga kontraktor.

Ekspedisi Mudik 2024

“Begitu SPK turun, kontraktor sudah bisa langsung memulai bekerja,” katanya di Semarang, Selasa (26/7/2011).

Kapan SPK tersebut akan ke luar, dia menyatakan dalam waktu dekat karena dokumen-dokumen kontraktor pemenang tender sudah lengkap, tinggal dilakukan verifikasi.

“Mudah-mudahan secepatnya SPK bisa segera turun. Mohon doa restunya,” imbuhnya.

Untuk mengerjakan tol Ungaran-Bawen, lanjut Danang yang juga Kepala Dinas Bina Marga Jateng, dilaksanakan tiga kontraktor pemenang lelang masing-masing, PT Waskita Karya, PT Adhi Karya dan PT Pembangunan Perumahan.

(oto)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya