SOLOPOS.COM - Wali Kota Jogja Haryadi Suyuti dan Wakil Wali Kota Jogja Heroe Poerwadi meresmikan logo baru HUT Kota Jogja ke-261, di Balai Kota Jogja, Kamis (7/9/2017) malam. (foto istimewa)

Pasar Malam Perayaan Sekaten (PMPS) tidak hanya sekadar kemeriahan

Harianjogja.com, JOGJA-Wakil Wali Kota Jogja Heroe Poerwadi meminta gelaran Pasar Malam Perayaan Sekaten (PMPS) tidak hanya sekadar kemeriahan, tetapi lebih bergairah dalam memasukan perekonomian masyarakat.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Bagaimana membuat Pasar Malam Sekaten ini bergairah kembali, menjadi penggerak pertumbuhan ekonomi masyarakat,” kata Heroe, saat Wilujengan Pasang Pathok Sekaten di Pendopo Kecamatan Kraton, Kamis (9/11/2017) sore.

Wilujengan Pasang Pathok ini ditandai dengan potong tumpeng dan doa bersama memohon agar diberi kelancaran selama pelaksanaan PMPS mulai hari ini, Jumat (10/11/2017) sampai 30 November nanti. Selain Heroe Poerwadi, hadir juga Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Aman Yuriadijaya, Asisten Bidang Umum Pontjosiwi Warsi Kengsih, dan Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan Maryustion Tonang.

Heroe berharap, PMPS tidak hanya sekadar ritual tahunan tanpa efek bagi masyarakat sekitar baik dalam sisi perekonomian, wisata, dan kuliner. PMPS, kata dia, juga perlu didesain sesuai dengan kondisi saat ini agar relavan baik dalam penataan stan maupun isi jualan stan. Namun demikian, tetap tidak menghilangkan sisi budaya dan religinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya