SOLOPOS.COM - ilustrasi (istimewa)

Semarang merupakan kota ke-2 penyelanggaraan Roadshow The NextDev 2016.

Harianjogja.com, JOGJA-Telkomsel menggelar acara roadshow The NextDev 2016 di Universitas Diponegoro, Semarang, Kamis (2/6/2016). Acara ini untuk menandai bergulirnya kompetisi The NextDex 2016.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

GM ICT Operation Region Jateng and DIY Telkomsel, Iswandi mengatakan roadshow The NextDev 2016 akan digelar sepanjang Mei hingga September 2016 di 20 kota di Indonesia dari Banda Aceh hingga Ambon.

“Tujuannya untuk mensosialisasikan The NextDev 2016 sehingga akan ada lebih banyak lagi kawula muda berpotensi yang tergerak untuk mewujudkan Smart City di Indonesia dan menjadikan Indonesia lebih baik dengan pemanfaatan teknologi informasi dan komunikasi melalui ajang kompetisi ini,” ungkap dia dalam rilisnya, Kamis (2/6/2016).

Melalui roadshow The NextDev 2016, Telkomsel ingin bertatap muka dengan para generasi muda Indonesia dan mengajak mereka semua untuk berkontribusi secara aktif memanfaatkan teknologi untuk melahirkan solusi yang memberikan dampak sosial yang positif melalui ajang kompetisi The NextDev 2016.

“Dengan tingginya partisipasi dari mereka, akan terjaring lebih banyak lagi ide-ide kreatif dan solutif yang dapat mempercepat
penerapan Smart City di berbagai daerah di Indonesia,” kata dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya