SOLOPOS.COM - Pemeran Ratih dalam film Mengejar Surga, Endhita befoto bersama penonton saat acara nonton bareng Film Mengejar Surga di studio 4, XXI Solo Grand Mall, Minggu (29/5/2022). (Solopos/Siti Nur Azizah)

Solopos.com, SOLO — Pemeran Ratih dalam film Mengejar Surga, Endhita, memberikan kejutan kepada penonton dengan datang langsung untuk nonton bareng di Studio 4 XXI Solo Grand Mall, Minggu (29/5/2022). Puluhan penonton pun terlihat antusias bertemu dan berfoto bersama aktris tersebut di lobby XXI.

Film yang berlokasi shooting di Amsterdam, Belanda, ini diperankan juga oleh Jessica Mila, Al Ghazali, Kimberly Ryder, dan Jeremy Thomas. Sinema itu menceritakan tentang seorang gadis berusia 23 tahun, Atikah (Jessica Milla), mencari ayahnya yang belum pernah dia jumpai.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Ayah Atikah, Hendrik (Jeremy Thomas), pergi ke Amsterdam saat Atikah belum lahir. Dalam film itu diceritakan Atikah akan menikah dengan Iqbal (Al Ghazali). Hal itu membuat Atikah harus mencari ayahnya untuk menjadi wali nikah.

Saat ditemui Solopos.com, Endhita mengatakan film Mengejar Surga cocok ditonton untuk segala usia dengan alur cerita yang mudah dipahami. “Jadi film ini bertema keluarga, aman untuk segala usia, dan tentunya dengan alur yang sangat mudah dipahami,” terangnya.

Pemeran Ratih di film Mengejar Surga, Endhita, di Solo Grand Mall, Minggu (29/5/2022). (Solopos/Siti Nur Azizah)

Dalam proses pembuatan film tersebut, Endhita yang datang ke Solo sendiri tanpa aktor dan aktris lainnya mengaku enjoy dalam menjalankan perannya. Karena didukung dengan teman-teman cast yang profesional dalam membangun chemistry.

Baca Juga: 4 Film Indonesia Tayang di Netflix Maret 2022, Apa Saja?

Tanggapan Penonton

“Enjoy, karena mereka sangat profesional dalam menjalankan perannya, untuk membangun chemistry di antara satu pemain dengan pemain yang lain,” ucap wanita kelahiran Jakarta ini.

Dalam tur filmnya, Endhita mengatakan setelah Kota Solo, dia dan tim akan langsung meluncur ke Jogja hari itu juga. Salah seorang penonton film Mengejar Surga, Gita, 26, mengatakan sangat tertarik dengan film yang berdurasi 90 menit ini.

Menurutnya, setting film di Belanda itu membuatnya penasaran dengan suasana Amsterdam. “Penasaran dengan suasana lokasinya yang di Amsterdam, dengan tema cerita keluarga yang katanya menguras air mata,” ucapnya saat diwawancarai Solopos.com di lobby XXI Solo Grand Mall.

Baca Juga: 6 Film Indonesia Ini Raih Piala Citra Terbanyak Sepanjang Sejarah

Penonton lain, Triana, 27, mengungkapkan selain menonton film, dia ingin bertemu langsung dan berfoto dengan Endhita. “Ya kebetulan hari Minggu, dan ada nobar apalagi sama Endhita, kesempatan juga untuk berfoto sama dia,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya