SOLOPOS.COM - Dua jemaat GSJA Immanuel berpakaian Sinterklas berjalan keluar dari gereja untuk membagikan bingkisan Natal kepada warga di Boyolali, Minggu (25/12/2022). (Solopos/Ni'matul Faizah)

Solopos.com, BOYOLALI — Di tengah guyuran hujan pada Minggu (25/12/2022) pagi, perayaan Natal di Kabupaten Boyolali diwarnai aksi unik dua Sinterklas yang naik gerobak sapi. Mereka berbagi hadiah Natal untuk masyarakat yang ada di Pasar Boyolali Kota.

Perjalanan dua Sinterklas dimulai usai jemaat Gereja Sidang Jemaat Allah Immanuel (GSJA) Boyolali melaksanakan ibadah di gereja sekitar pukul 09.00 WIB. Mereka berangkat ditemani para jemaat.

Promosi Pegadaian Resmikan Masjid Al Hikmah Pekanbaru Wujud Kepedulian Tempat Ibadah

Dengan mengendarai dua buah gerobak yang masing-masing ditarik dua ekor sapi, Sinterklas yang berasal dari GJSA Boyolali mendatangi masyarakat di Pasar Boyolali Kota.

Dua Sinterklas berbaju merah tersebut membagikan ratusan bingkisan Natal untuk masyarakat dan pedagang di pasar tersebut.

Salah satu pedagang, Siti Rokhimah, 41, mengaku kaget ketika didatangi dua Sinterklas bertubuh tinggi dan besar tersebut.

Baca Juga: 5 Warga Binaan Rutan Boyolali Dapat Remisi Natal, Segini Besarannya

“Saya kaget kok tiba-tiba ada Sinterklas, ngasih hadiah. Senang sekali dapat hadiah buku dan alat tulis lainnya. Alhamdulillah ini nanti untuk anak-anak,” ungkapnya.

Ia mengungkapkan sebagai orang yang beragama Islam selalu menghargai hari raya umat lain, termasuk perayaan Natal 2022.

“Saya melihatnya sebagai wujud saling mendukung dan menghargai. Terima kasih atas pemberiannya,” jelasnya.

Sementara itu, Pendeta Gereja Sidang Jemaat Allah Immanuel Boyolali, Krishandrika Immanuel Raharjo, mengungkapkan ide tersebut berawal ingin membawa kearifan lokal Boyolali.

Baca Juga: Terpeleset, Motor yang Dikendarai 2 Siswa SMP Terperosok ke Jurang di Cepogo

Ia menjelaskan biasanya Sinterklas di kutub ditarik dengan kereta rusa, akan tetapi karena Boyolali terkenal dengan Kota Susu, maka Sinterklas akan ditarik sapi.

“Acaranya dimulai dari kemarin kami menghias gerobak sapi untuk kami pakai mengangkut Sinterklas dengan hadiah-hadiahnya,” kata dia.

Kris menjelaskan sasaran hadiah Natal tersebut diserahkan kepada warga yang ada di Pasar Boyolali Kota. Ia menyebutkan ada sekitar 400 bingkisan natal yang dibawa oleh jemaat GJSA Boyolali.

Ia menginformasikan hadiah yang dikumpulkan berisi alat-alat rumah tangga, alat tulis, dan aneka permainan anak.

Baca Juga: Unik! Dua Sinterklas Naik Gerobak Sapi Bagi-Bagi Bingkisan Natal di Boyolali

“Harapannya dengan kegiatan Natal ini, kami dapat memberikan teladan dan contoh bagaimana orang Kristen harus mengasihi dengan berbagai cara. Salah satunya dengan aksi nyata memberikan kado Natal untuk masyarakat,” jelasnya.

Sebagai informasi, jemaat GSJA Boyolali tak hanya memberikan bingkisan natal untuk warga di Pasar Boyolali Kota. Namun, jemaat GSJA Boyolali juga memberikan hadiah natal di Panti Asuhan Pamardi Utomo Boyolali.

“Jadi tadi pagi jemaat kan berdoa dulu, setelah berdoa mereka membelikan sesuatu untuk diberikan kepada orang lain. Harapannya itu menjadi jawaban kebutuhan untuk orang-orang lain,” jelasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya