SOLOPOS.COM - Polisi memeriksa kondisi Marmi, 65, warga Manggarwetan, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan yang meninggal tersetrum, Kamis (27/5/2021). (Solopos.com-Polres Grobogan)

Solopos.com, PURWODADI – Kejadian nahas dialami Marmi, 65, warga Desa Manggarwetan, Kecamatan Godong, Kabupaten Grobogan yang ditemukan meninggal dunia tersetrum arde listrik di samping rumah tetangganya, Kamis (27/5/2021).

Peristiwa tersebut sempat mengejutkan warga sekitar rumah Masri, tempat korban ditemukan sudah tak bernyawa. Kontan kejadian tersebut segera dilaporkan ke Polsek Godong.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Informasi yang dihimpun menyebutkan, kejadian nahas tersetrum arde listrik itu berawal ketika warga mendengar teriakan seorang perempuan di dekat rumah Masri, warga Desa Manggarwetan.

Baca juga: Sekjen Kemenkes Sebut Capaian Vaksinasi Lansia Masih Rendah

Ekspedisi Mudik 2024

Warga yang mendengar teriakan sekitar puku 09.15 WIB tersebut segera mencari arah suara. Ternyata teriakan itu berasal dari samping rumah milik Masri. Ketika warga sampai lokasi melihat Marmi sudah tergeletak di samping arde listrik  dekat dinding rumah.

Saat ditemukan kali pertama, korban yang saat itu mengenakan baju berwarna ungu dan rok bermotif kembang terlihat jari kelingkingnya memegang kabel arde. Jari kelingking kiri korban menempel di kabel arde bawah meteran listrik rumah milik Masri.

“Setelah dilepaskan dan dicek kondisinya, ternyata korban sudah meninggal dunia. Warga sebagian membawa Marmi ke rumahnya tak jauh dari tempat kejadian. Kemudian dilaporkan ke perangkat desa yang melanjutkan ke Polsek Godong,” kata Kapolsek Godong Iptu Daryanto ketika dimintai konfrimasi, Selasa (27/5).

Baca juga: Bupati Mendadak Tutup Sementara Akses Masuk Kota Kudus

Luka di Jari Kelingking

Anggota Polsek Godong, tim medis dari Puskesmas Godong, dan tim Inafis Polres Grobogan yang datang ke tempat kejadian perkara segera memeriksa kondisi korban.

“Hasil pemeriksaan ditemukan luka terbuka pada jari kelingking tangan sebelah kiri, jari kelingking kaki, dan luka lebam di lengan kiri. Tidak ditemukan bekas penganiayaan, korban meninggal karena tersetrum arde listrik di samping rumah Masri,” jelas Iptu Daryanto.

Baca juga: Ada Gangguan Kamtibmas di Grobogan, Tekan Saja Call Centre 110

Dengan adanya kejadian ini, Kapolsek Godong mengimbau kepada masyarakat agar berhati-hati dengan jaringan listrik di rumahnya. Usahakan selalu mengecek kondisinya.

“Apabila ada kerusakan atau yang tidak betul segera laporkan ke pihak terkait [PLN] sehingga bisa dilakukan perbaikan. Seperti arde listrik di dekat meteran. Ini guna mengindari terjadinya kecelakaan akibat tersetrum,” imbuh Iptu Daryanto.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya