SOLOPOS.COM - Seorang pengendara sepeda motor melintas di depan SMK Muhammadiyah 1 Solo, lokasi ini menjadi lokasi siswa menyilet gurunya, Kamis (4/12/2013). (Himawan A/JIBI/Solopos)

Solopos.com, SOLOAksi siswa SMK Muhammadiyah 1 Solo, RYD yang menyerang guru olahraganya dengan menyilet menggunakan cutter, menurut pihak sekolah telah diselesaikan secara internal, Kamis (5/12/2013) tadi.

Beberapa personel Polsek Serengan dalam pantauan Solopos.com juga sempat mendatangi sekolah untuk menghimpun keterangan. Sekolah rencananya akan menggelar rapat dewan guru untuk menyelesaikan persoalan ini.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Sementara itu Kepala Tata Usaha (TU) Sekolah, Sumaryono, menyatakan semua sudah diselesaikan secara kekeluargaan. Ia mengungkapkan RYD sekarang dalam pengawasan orangtuanya.

Ekspedisi Mudik 2024

“Kami akan melakukan Home Visit (kunjungan ke rumah), kemungkinan si anak masih diperkenankan sekolah lagi,” ujarnya mewakili Kepala SMK Muhammadiyah 1 Solo, Nurnida Setyaningsih.

Psikolog Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Moordiningsih, saat dihubungi Solopos.com, Kamis, mengatakan perilaku menyerang dapat disebabkan dua faktor yakni internal dan eskternal.

Faktor internal, terangnya, disebabkan remajanya sendiri seperti kepribadiannya yang tak stabil, remaja tersebut memiliki tekanan emosi yang disimpan, dan perilaku pelampiasan. Sementara faktor eksternal disebabkan situasi rumah dan sekolah yang tidak dapat memberikan keteladanan.

“Bila orang tua sudah angkat tangan dengan perilaku anak itu,  itu berarti anak tak bisa dikendalikan, bisa jadi sejak awal anak tak mendapatkan kehangatan emosi dan keteladanan sehingga sulit mendapatkan arahan. Atau dikenal dengan sistem trigger event [Faktor Pemicu]” ujar dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya