SOLOPOS.COM - Pengendara yang hendak masuk ke tol Soker via Ngasem kecele karena pintu tol sudah ditutup Senin (26/6/2017) sore pukul 17.00 WIB. (Hijriyah Al Wakhidah/JIBI/Solopos)

Mudik Lebaran 2017, pintu tol Soker di Ngasem resmi ditutup pada Senin (26/6/2017).

Solopos.com, BOYOLALI — Jalur mudik Lebaran via pintul tol Ngasem resmi ditutup pada Senin (26/6/2017) sore pukul 17.00 WIB. Akibatnya, tak sedikit pengendara dari arah barat yang ingin memanfaatkan jalur tol Solo-Kertosono yang kecele dan harus melanjutkan perjalanan via  jalur utama.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dari pantauan Solopos.com, setelah pukul 17.00 WIB masih ada beberapa pemudik yang meminta izin kepada petugas untuk bisa masuk ke tol Soker via Ngasem. “Namun tak kami izinkan karena jalur di sepanjang jalan tol minim penerangan,” ujar Koordinator Lapangan Pelayanan Arus Mudik/Balik Lebaran PT SNJ, Jo Man Celly, saat berbincang dengan Solopos.com, Senin.

Selanjutnya, pintu masuk tol Soker akan dipindah ke Widodaren, Ngawi, untuk melayani arus balik Lebaran. Kendaraan bisa keluar di Sragen, Klodran, atau Ngasem.

Sekretaris Satgas Arus Mudik PT SNJ, Ri Susamsi, menyebutkan pada hari kedua Lebaran kendaraan yang masuk ke tol Soker via Ngasem masih cukup padat. Hingga Senin pukul 14.00 WIB jumlah kendaraan masuk tol via Ngasem mencapai 1.258 unit.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya