SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SUKOHARJO — Satlantas Polres Sukoharjo menyiapkan lima pos pengamanan Lebaran di lokasi yang berpotensi rawan kemacetan lalu lintas.

Kasatlantas Polres Sukoharjo, AKP Christian AER, mewakili Kapolres Sukoharjo, AKBP Ade Sapari, mengatakan pihaknya akan menyiapkan 90 personel di lima pos jalur mudik Lebaran. Kelima pos tersebut yakni di simpang tiga Ngasem, Kecamatan Kartasura; simpang tiga Tugu Kartasura, simpang empat Kartasura, jalur Telukan serta jalur di Nguter.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Menurutnya, pengamanan jalur mudik Lebaran tahun ini tidak jauh berbeda dengan pengamanan pada tahun lalu. Namun pengamanan yang berada di Kartasura akan ditingkatkan sebab di jalur tersebut diprediksi terjadi kemacetan. Lebih lanjut ia mengatakan, pengamanan di Kartasura perlu mendapatkan perhatian lebih karena jarak antara simpang tiga Tugu Kartasura dengan simpang empat dekat Pasar Kartasura sangat pendek.

“Kami mengantisipasi penumpukan kendaraan di antara persimpangan itu, sebab hanya berjarak 100 meter. Bila pengaturan kendaraan dari Solo, Semarang dan Jogja yang melewati jalur itu tidak seimbang, maka bisa menimbulkan kemacetan,” ujar Kasatlantas saat dihubungi Solopos.com, Minggu (21/7/2013).

Kendati di jalur tersebut rawan kemacetan, sambung Christian, namun pihaknya sudah menyiapkan jalur alternatif untuk mengurai kemacetan. Salah satu jalur alternatif itu yakni melalui Colomadu, Karanganyar. Bila kondisi jalur antara dua persimpangan tersebut macet, maka kendaraan yang melintas dari Semarang menuju Solo akan dialihkan melalui Colomadu. “Penjagaan akan dilakukan selama 24 jam oleh petugas dengan cara shift sebab setiap waktu di jalur itu ramai,” ujarnya.

Sementara itu di jalur Telukan, Kecamatan Grogol dan Nguter, diantisipasi untuk kendaraan yang melintas ke Wonogiri maupun kabupaten lain di Jawa Timur. Namun intensitas kendaraan diperkirakan tidak sebanyak di Kartasura. Pihaknya memperkirakan keramaian lalu lintas mudik dimulai sejak awal Agustus mendatang. Namun pengamanan akan dilakukan mulai pekan depan dalam Operasi Ketupat Candi 2013.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya