SOLOPOS.COM - Jembatan sisi selatan Pasar Beringharjo. (JIBI/Harian Jogja/Mediani Dyah Natalia)

Harianjogja.com, JOGJA—Guna mempermudah jalur keluar masuk menuju lantai dua Pasar Beringharjo, UPT Pusat Bisnis, Pasar Beringharjo berencana mempercantik jembatan penghubung di sisi selatan.

Kepala UPT Pusat Bisnis Gunawan Nugroho Utama mengatakan jembatan sebagai akses keluar masuk lantai dua Pasar Beringharjo secara langsung sudah lama disediakan. Hanya beberapa waktu ini jembatan tersebut kurang termanfaatkan lantaran tidak terlalu nampak.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

“Jembatan sudah ada, masih dipergunakan tapi belum banyak dipakai mungkin karena tidak terlalu tampak. Karena itu akan kami percantik agar orang tahu ada akses masuk ke lantai dua secara langsung,” ujar dia kepada Harianjogja.com, Rabu (29/1/2014).

Sementara waktu ini, UPT Pusat Bisnis akan mengajak rekanan untuk mendesain area tersebut. Selain itu, area penghubung juga akan diisi counter yang menjual sejumlah dagangan.

Pemusik jalanan yang biasanya memainkan alat musik anglung disebutnya juga akan diberi ruangan khusus untuk menarik perhatian wisatawan.

“Pemain anglung nanti jadi ikon, kami sediakan stage dan meminta izin BLH [Badan Lingkungan Hidup] untuk menata tanaman jadi sedemikian rupa supaya tidak terinjak-injak tetapi dapat menjadi dibentuk sedemikian rupa sehingga pengunjung dapat leluasa naik atau turun,” imbuhnya.

Gunawan berharap upaya ini dapat segera direalisasikan. Sebab ia yakin dengan optimalisasi jembatan jumlah kunjungan akan meningkat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya