SOLOPOS.COM - Penyerang Manchester United Cristiano Ronaldo melepaskan tendangan ke gawang Chelsea dalam pertandingan Liga Inggris pada 29 April 2022 dini hari WIB. (manutd.com)

Solopos.com, JAKARTAManchester United (MU) kembali gagal memenangkan pertandingan. Menjamu Chelsea di Stadion Old Trafford, MU hanya bisa bermain imbang 1-1 dalam matchday ke-37 Liga Inggris, Jumat (29/4/2022) dini hari WIB.

Marcos Alonso mencetak gol untuk membawa Chelsea unggul lebih dahulu pada menir ke-60 sebelum Manchester United menyamakan kedudukan lewat Cristiano Ronaldo dua menit berselang.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Ronaldo menyamakan skor lewat sepakan kerasnya di kotak penalti setelah memanfaatkan umpan cerdik Nemanja Matic. Itu merupakan gol ke-101 Ronaldo untuk Manchester United di Liga Premier.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Ucapkan Terima Kasih kepada Pendukung Liverpool

Hasil imbang membuat Chelsea tetap berada di peringkat tiga klasemen sementara dengan 66 poin dari 33 laga. Sedangkan, MU di peringkat enam dengan 55 poin dari 35 pertandingan.

Aksi Ronaldo pada laga kali ini ternyata tak hanya menyelamatkan Setan Merah dari kekalahan. Ronlado ternyata juga mengakhiri kutukan tidak mampu menjebol gawang Chelsea sepanjang kariernya di Liga Premier.

“Cristiano Ronaldo mengakhiri puasa golnya di Liga Inggris melawan Chelsea untuk membuat Manchester United bermain imbang 1-1 melawan Chelsea,” tulis Manchester United di laman resminya, Jumat (29/4/2022).

Baca Juga: Emosi Manchester United Kalah, Ronaldo Lempar Ponsel Suporter

“The Blues adalah salah satu dari sedikit lawan yang tidak berhasil dibobol oleh Cristiano Ronaldo di Liga Premier. Terlepas dari sejarahnya bersama tim London Barat itu, namun berubah malam ini.”

Sementara di kompetisi lain, Ronaldo hanya mampu sekali mencetak gol ke gawang Chelsea, yakni pada final Liga Champions 2007-2008 di Moskow. Meski demikian, Ronaldo gagal mencetak gol keduanya ke gawang Chelsea pada babak adu penalti.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya