SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Manajer Chelsea, Jose Mourinho, memberikan cium jauh kepada suporter Chelsea dalam comeback-nya di Liga Premier melawan Hull City di Stamford Bridge, London, Minggu (18/8/2013). (Reuters/Daily Mail)

Manajer Chelsea, Jose Mourinho, memberikan cium jauh kepada suporter Chelsea dalam comeback-nya di Liga Premier melawan Hull City di Stamford Bridge, London, Minggu (18/8/2013). (Reuters/Daily Mail)

Solopos.com, LONDON – Manajer Chelsea, Jose Mourinho, langsung mencicipi kemenangan manis dalam laga comeback pertamanya bersama The Blues pada Liga Premier melawan Hull City di Stamford Bridge, London, Minggu (18/8/2013).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Pasukan The Blues menggelontorkan dua gol tanpa balas di babak pertama. Masing-masing gol Chelsea didonasikan Oscar dan Frank Lampard. Sayang, meski tetap mengandalkan permainan agresif, Eden Hazard dkk gagal menambah pundi-pundi gol tuan rumah di babak kedua. Chelsea akhirnya menutup laga dengan skor 2-0.

Kemenangan pertama Chelsea di Liga Premier 2013/2014 atas tim promosi ini pun seolah dibuat dengan cukup mudah. Tak ayal, publik Stamford Bridge menyambut gembira kemenangan impresif ini. Suporter Chelsea juga sangat antusias memberikan sambutan bagi Mou yang kembali “pulang” ke Stamford Bridge setelah melanglang buana selama enam tahun ke Italia dan Spanyol.

Namun rupanya The Happy One, julukan terbaru Mourinho sejak comeback ke Chelsea musim ini, lebih suka apabila suporter Chelsea fokus memberikan dukungan kepada tim kesayangan mereka, bukan dirinya seorang.  “Ini  [sambutan fans Chelsea kepada dirinya] sangat fantastis, ini sesuatu yang tidak terlupakan. Ini membuatku berpikir saya membuat keputusan tepat kembali ke sini, saya satu dari mereka, jadi saya juga senang dan sangat bahagia,” tutur Mourinho, dilansir Sky Sports.

“Namun saya pikir ini cukup, saya perlu agar timku terus didukung. Saya butuh agar mereka menyanyikan nama-nama pemainku, saya perlu mereka mendukung Chelsea selamanya. Cukup untuk Mourinho dan ayo buat Chelsea,” tukas dia.

“Saya tahu mereka mencintaiku, itu alasannya saya kembali, namun sekarang waktunya bekerja buat mereka dan memberi dukungan tim,” ungkap eks manajer Inter Milan dan Real Madrid.

Oscar membuka keunggulan Chelsea pada menit ke-13. Selanjutnya, Lampard yang sebelumnya gagal mencetak gol dari titik putih pada menit ke-6, lantas menggandakan keunggulan The Blues menjadi 2-0 lewat gol yang dicetak dari tendatangan bebas spektakuler dari jarak jauh pada menit ke-25.

“Tidak ada yang diragukan kami layak menang. Ini babak pertama yang brilian dengan intensitas tinggi, kualitas jempolan, pergerakan hebat, sepak bola bagus,” beber Mou, sapaan akrab Mourinho.

“Dengan permainan di babak pertama seperti itu, tidak mengejutkan di babak kedua tidak sama lagi karena babak pertama luar biasa. Intensitas kami menurun karena pramusim kami tidak mudah bagi kami dan sebagian besar pemain kami terlibat dalam tim nasional,” jelas dia.

“Permainan selalu dalam kontrol, namun di babak kedua kualitas kami agak menurun. Saya senang dengan kemenangan ini dan saya senang karena kami melakukannya dengan bagus di babak pertama. Pemain-pemain kreatif kami sangat bagus, pergerakan yang sangat bagus dan saya pikir ini sepak bola brilian. Andai saja kami menang 3-0 atau 4-0 di satu babak itu tidak akan mengejutkan,” tandas manajer berpaspor Portugal itu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya