SOLOPOS.COM - Executive Vice President Director AHM, Johannes Loman (kedua dari kiri) dan Presiden Director AHM, Toshiyuki Inuma (kedua dari kanan), saat acara Grand Launching All New Honda PCX di JIExpo, Kemayoran, Jakarta, Rabu (7/2/2018). (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa-Astra Motor Jateng)

Motor Honda produksi dalam negeri, All New Honda PCX mulai dipasarkan.

Semarangpos.com, SEMARANG – PT Astra Honda Motor (AHM) secara resmi mulai memasarkan All New Honda PCX buatan dalam negeri. Skuter automatik (skutik) yang sudah diperkenalkan sejak Desember 2017 itu dipasarkan dengan harga on the road (OTR) DKI Jakarta Rp27.700.000 untuk tipe CBS dan Rp30.700.000 untuk tipe ABS.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

President Director AHM Toshiyuki Inuma mengatakan All New Honda PCX telah menjadi partner dalam pemenuhan gaya hidup, fashion, dan kebanggaan pengendaranya. Sebagai pionir skutik premium di Indonesia, desain All New Honda PCX semakin mewah dan elegan serta dilengkapi dengan fitur yang canggih sesuai dengan kebutuhan konsumen.

Ilustrasi motor Honda.

Seorang pengendara saat menguji coba motor All New Honda PCX. (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa-AHM)

“All New Honda PCX buatan Indonesia yang tampil semakin mewah ini hadir dengan harga yang semakin terjangkau dan pilihan warna yang elegan serta fitur yang lebih canggih, sehingga menunjang konsep premium yang memberi kebanggaan bagi pengendaranya,” tulis Inuma dalam siaran pers yang diterima Semarangpos.com, Kamis (8/2/2018).

Executive Vice President Director AHM, Johannes Loman, menyebutkan sejak diperkenalkan Desember tahun lalu, All New Honda PCX buatan Indonesia yang telah dinanti pecinta motor skutik premium Honda. Hal itu dibuktikan dengan jumlah pesanan atau inden yang mencapai 12.000 unit.

“Penerimaan All New Honda PCX produksi lokal dalam dua bulan terakhir yang mencapai sekitar 12.000 itu merupakan wujud penantian pecinta skutik premium Honda. Kami ingin membagikan kepuasan dan kebanggaan bagi pengendaranya didukung dengan layanan purna jual terbaik di seluruh jaringan Honda di Indonesia.”

Secara keseluruhan, Pulau Jawa merupakan penyumbang angka inden terbanyak, diikuti dengan Bali dan daerah lain. Di Jawa Tengah (Jateng) ada sekitar 550 unit All New Honda PCX yang dipesan sejak diluncurkan.

Motor skutik premium ini diproduksi di pabrik AHM Sunter dengan mengusung mesin generasi terbaru 150cc, eSP, serta memiliki konsumsi bahan bakar 45 kilometer per liter berdasarkan metode pengetesan ECE R40 standar Euro 3 dengan mengaktifkan fitur Idling Stop System (ISS).

Ilustrasi All New Honda PCX. (Istimewa-AHM)

Ilustrasi All New Honda PCX. (JIBI/Semarangpos.com/Istimewa-AHM)

Tampilan baru All New Honda PCX semakin mewah melalui penyematan bodi samping berkontur baru, serta penyematan desain baru pada lampu depan dan belakang yang meningkatkan tampilan mewah dari desain styling sophisticated and luxurious. Skutik premium ini hadir semakin canggih melalui fitur baru full digital panel meter yang menghadirkan multi informasi dalam satu panel, serta Honda Smart Key System baru yang terintegrasi dengan alarm antimaling dan Answer Back System.

Kenyamanan berkendara yang menyenangkan dapat dirasakan konsumen Honda dari generasi terbaru All New Honda PCX melalui penyematan fitur baru yakni Anti-Lock Braking System (ABS) untuk menunjang keselamatan berkendara di tipe ABS, desain velg baru, dan ban yang lebih lebar, yaitu depan 100/80-14 dan belakang 120/70-14. Wheelbase yang lebih pendek dengan ukuran 1.313mm mempermudah pengendalian bagi pengendara.

KLIK dan LIKE di sini untuk lebih banyak berita Semarang Raya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya