SOLOPOS.COM - Nokia 6.3 atau 6.4 render. (GSM Arena)

Solopos.com, SOLO — Ponsel Nokia dengan kode nama Quicksilver terlihat di situs laman Geekbench baru-baru ini. Ponsel itu dipercaya merupakan perangkat terbaru Nokia. Sejumlah spesifikasi tentang perangkat ini pun mulai bermunculan.

Serunya Dian Sastro Gowes Pas Sunrise Ditemani Samsung Galaxy S21 Ultra 5G, Epik Banget!

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Dalam kemunculannya di Geekbench, ponsel denga kode Quicksilver mendapat skor 471 untuk single-core dan 1.500 untuk multi core.

Melansir GSMArena, Jumat (22/1/2021), perangak baru dari Nokia ini ditenagai chipset Snapdragon 690 yang akan mendukung jaringan 5G. Perangkat ini juga mendukung sistem operasi perangkat Android 11.

Geekbench juga mencatat Nokia Quicksilver membawa kinerja RAM 6GB yang cukup luas. Sayangnya, belum diketahui dengan pasti mengenai varian RAM lainnya yang mungkin digunakan.

Susul Samsung & Huawei, Apple Rancang Iphone Layar Lipat

Perangkat dengan kode Nama Quicksilver ini dipercaya sebagai Nokia 6.3 atau 6.4 yang memang sudah santer terdengar kedatanganya. Menurut rumor sebelumnya, Nokia 6.3 atau 6.4 akan dirilis dengan ukuran 6.45 inch dengan tampilan waterdrop notch. Bagian notch ini akan menjadi rumah untuk kamera selfie 16MP.

Sedangkan untuk kamera belakang, Nokia 6.3 atau 6.4 ini mengusung pengaturan quad-camera dengan kamera primer 24MP, ultrawide 12MP, lensa makro 2MP, dan depth sensor 2MP.

Serunya Dian Sastro Gowes Pas Sunrise Ditemani Samsung Galaxy S21 Ultra 5G, Epik Banget!

HMD Global sebagai pemegang lisensi Nokia hingga kini belum memberikan informasi apapun mengenai perangkat Nokia dengan kode Quicksilver ini. Sehingga perlu bersabar menungggu vendor tersebut memberikan informasi resmi lebih lanjut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya