SOLOPOS.COM - Menteri Keuangan Sri Mulyani menjawab pertanyaan wartawan seusai melakukan pelaporan Surat Pemberitahuan (SPT) Tahunan di Kantor DJP, Jakarta, Selasa (10/3/2020). (Bisnis-Eusebio Chrysnamurti)

Solopos.com, JAKARTA — Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani mempersilakan para orang kaya yang kerap disebut crazy rich untuk pamer harta kekayaan. Ia memastikan segera setelah itu bakal ada petugas Direktorat Jenderal Pajak yang akan datang ke rumah orang kaya tersebut.

Menkeu mengatakan akan mengejar penarikan pajak terhadap kalangan crazy rich. “Kami senang kalau di medsos ada yang pamer mengenai account number, ‘account saya yang paling gede’. Begitu ada yang pamer ‘saya punya beberapa miliar’, salah satu petugas pajak kami bilang ‘ya nanti kita datangilah’,” kata Sri Mulyani dalam Sosisalisasi UU HPP di Jawa Tengah, seperti dikutip Solopos.com dari Bisnis, Jumat (11/3/2022).

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga: Kasus Binomo, Polisi Sita Aset Rumah Crazy Rich Indra Kenz di Sumut

Ekspedisi Mudik 2024

Pengecekan oleh petugas pajak terhadap kaum crazy rich ini dilakukan untuk memastikan adanya pelaporan pajak secara benar.

Namun fasilitas yang diberikan oleh kantor tak akan dikenakan pajak. Meskipun tak merinci, namun barang yang dibebaskan dari pajak natura adalah laptop dan ponsel.

Sementara itu, untuk fasilitas dari kantor yang diberikan tidak dalam bentuk uang, seperti fasilitas transportasi menggunakan jet pribadi atau kartu kredit tak terbatas bisa dikenakan pajak natura.

Baca Juga: Doni Salmanan dan Indra Kenz Ditangkap, Crazy Rich Trending di Twitter

“Kita bisa dapat fasilitas dari perusahaan yang tidak dalam bentuk uang tapi nilai uangnya besar entah itu perjalanan naik jet pribadi, kemudian credit card yang tidak terbatas, itu semuanya bisa dihitung,” lanjutnya, dikutip dari video yang dibagikan oleh Instagram Lambe Turah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya