SOLOPOS.COM - Ilustrasi taruna STMKG. (stmkg.ac.id)

Solopos.com, JAKARTA–Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mendorong Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meningkatkan kecepatan dan akurasi informasi iklim dan cuaca.

Budi Karya menjelaskan dengan kecepatan dan akurasi informasi iklim dan cuaca untuk meningkatkan keselamatan transportasi nasional.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Menurut Menhub, transportasi sangat dipengaruhi oleh iklim dan cuaca. Dukungan BMKG sangat penting dalam memberikan informasi peringatan dini cuaca.

“Apabila informasi ini dapat diperoleh secara real time, cepat dan akurat, maka diharapkan meningkatkan keselamatan transportasi antarwilayah, antarpulau, maupun antarnegara,” ujarnya melalui keterangan resmi, Selasa (7/6/2022).

Menhub menjabarkan selain pandemi Covid-19, pemanasan global menjadi salah satu tantangan yang harus dihadapi, karena menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya bencana alam.

Baca Juga: Beroperasi Juli 2022, Menhub dan Gibran Coba KRL Solo Balapan-Palur

Adanya perubahan iklim yang tidak menentu akibat pemanasan global, diperlukan prakiraan cuaca dengan akurasi yang lebih tinggi.

Menyikapi isu pemanasan global, Menhub mengatakan telah menyiapkan kebijakan dan aksi mitigasinya melalui penyediaan transportasi yang berkelanjutan.

Dia menyarankan agar pengembangan infrastruktur transportasi diarahkan kepada kendaraan listrik, pelabuhan dan bandara hijau, dan kereta listrik.

Diharapkan kualitas udara semakin bersih dan juga ramah lingkungan.

Sejumlah upaya juga telah dilakukan Kemenhub bersama BMKG dan pemangku kepentingan terkait untuk meningkatkan keandalan layanan informasi cuaca di sektor transportasi.

Baca Juga: Peringatan BMKG! Banjir Rob Intai Jateng pada 30 Mei hingga 7 Juni 2022

Misalnya di sektor udara, telah ada SIAM atau System of Indonesian Aviation yang menyediakan berbagai informasi cuaca terkini dalam satu platform.

Kemudian di sektor laut, telah dipasang Warning Receiver System New Generation yang bermanfaat dalam percepatan deteksi dan penyampaian informasi gempa bumi dan tsunami, serta peralatan Vessel Traffic Service (VTS) yang membantu memonitor lalu lintas pelayaran.

“Ke depan, perlu terus dikembangkan standarisasi dan integrasi data Meteorologi dan Geofisika atau MKG, sesuai dengan kebutuhan masing-masing moda transportasi,” jelas dia.

Berita telah tayang di Bisnis.com berjudul Menhub Budi Karya Minta BMKG Tingkatkan Akurasi, Ini Alasannya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya