SOLOPOS.COM - Ilustrasi bus parkir. (Freepik)

Solopos.com, KLATEN — Ban depan sebelah kiri dari Bus Murni Jaya “mblesek” atau terperosok di Jl. Cawas-Karangdowo, tepatnya di Pakisan, Kecamatan Cawas, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah (Jateng), Senin (14/2/2022) pukul 09.50 WIB.

Tak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Berdasarkan informasi yang dihimpun Solopos.com, Bus Murni Jaya terperosok di jalan tanah saat bus bersimpangan dengan kendaraan lain.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Baca Juga : Selamat dari Serudukan Bus dan Truk, Ibu-Ibu Asal Klaten: Puji Tuhan!

Sopir Bus Murni Jaya mengarahkan busnya terlalu ke kiri sehingga ban depan sebelah kiri keluar dari jalan beraspal. Selanjutnya, ban depan sebelah kiri tersebut mblesek ke jalan tanah.

“Kami memperoleh laporan dari warga. Kami langsung mendatangi lokasi kejadian. Tak ada korban jiwa dalam kejadian itu,” kata Kapolsek Cawas, AKP Jaka Waluyo, mewakili Kapolres Klaten, AKBP Eko Prasetyo, kepada Solopos, Senin (14/2/2022).

Baca Juga : Kisah Penyandang Disabilitas Ditabrak Ninja, Angkringan Tutup 2 Pekan

Hal senada dijelaskan pengguna Jl. Cawas-Karangdowo, yakni Jati. Kejadian ban Bus Murni Jaya yang mblesek ke jalan tanah itu sempat menyita perhatian warga/pengguna jalan. “Saya kebetulan lewat di lokasi. Ban dari bus itu memang keluar dari aspal. Sepertinya, tak ada yang terluka,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya