SOLOPOS.COM - Astrid Widayani merupakan satu dari tiga kandidat yang akan meramaikan pemilihan Ketua Umum Hipmi Solo periode 2023-2026. (Istimewa)

Solopos.com, SOLO — Pemilihan Ketua Umum Hipmi Solo 2023-2026 akan diramaikan dengan tiga calon yang akan berebut suara pada Musyawarah Cabang (Muscab) Hipmi Solo 2023, pada 4 Februari 2023 nanti.

Salah satu dari ketiga calon ketua umum (caketum) itu adalah Astrid Widayani. Siapakah dia dan apa visi-misinya untuk Hipmi Solo 2023-2026?

Promosi Layanan Internet Starlink Elon Musk Kantongi Izin Beroperasi, Ini Kata Telkom

Astrid merupakan seorang edupreneur dan learning education strategist. Pengalaman kerja yang dia miliki di antaranya adalah Founder of Edushift, Founder of AW Signature, Founder of Youth Reinforcement Program, Director of Direct English Solo, Head of Perguruan Tinggi Surakarta Foundation, Head of Widya Nusantara Education Foundation, Head of Finance Kampus Bumi Bengawan Foundation, Director of Widya Nusantara Surakarta Tourism Academy (2013-2016), Lecturer of Faculty of Economics and Faculty of Letters, University of Surakarta, Dean of Faculty of Letters, University of Surakarta (2011-2014).

Astrid telah bergabung dengan Hipmi Solo sejak tahun 2010/2011. Setelah lebih 10 tahun menjadi bagian organisasi, dia menilai saat ini waktu yang tepat untuknya maju di bursa calon Ketua Hipmi Solo.

Ekspedisi Mudik 2024

Selama di Hipmi Solo, Astrid tidak hanya tercatat sebagai anggota. Pada periode saat ini dia juga dipercaya di Kompartemen Pariwisata dan Hubungan Internasional BPC Hipmi Solo.

“Saya sudah mengalami empat ketua atau kepengurusan, mulai dari awal masuk, saya tahu banyak kader, pengusaha muda dari berbagai bidang. Hipmi sangat heterogen dan majemuk. Saya lihat banyak sekali potensi yang bisa dimunculkan,” ujarnya saat diwawancarai belum lama ini.

Menurutnya Hipmi Solo juga punya potensi besar untuk ikut memberdayakan para pengusaha, termasuk ikut andil dalam menggerakkan perekonomian Kota Bengawan.

Visi dan Misi

Seperti diketahui, Astrid Widayani merupakan Calon Ketua Umum BPC Hipmi Solo nomor urut 1. Dia juga mengaku telah memiliki visi misi serta program-program unggulan untuk Hipmi Solo ke depan. Untuk visi, misi dan program kerja, Astrid mengarah ke banyak sisi. Seperti pemberdayaan anggota Hipmi Solo secara inovatif dan adaptif, menyambut era revolusi industri 4.0.

Kemudian secara organisasi, dia ingin sinergitas Hipmi di Soloraya. Visi pertama dari Astrid adalah menjadikan kader yang bisa menyesuaikan diri dengan era revolusi industri 4.0 yang kian inovatif dan adaptif dengan kondisi zaman.

Kedua, Astrid mendorong organisasi tersebut sebagai ruang bagi para pengusaha muda di Soloraya untuk terus berkembang. Sinergitas akan dilakukan untuk menciptakan lapangan keja baru, baik nasional dan internasional.

Visi ketiga, menggabungkan potensi ekonomi Soloraya melalui Hipmi Soloraya. “Nanti kolaborasinya tidak hanya Hipmi Solo, tapi Hipmi Soloraya, dengan berkolaborasi berbagai stakeholder,” ujar dia, Senin (9/1/2023).

Dia mengatakan ketiga visi itu, telah di-breakdown ke sejumlah misi dan program kerjanya sebagai calon ketua Hipmi Solo. Misi dan program kerja itu disesuaikan dengan kondisi organisasi. Tapi targetnya memberdayakan kader melalui program.

Program-program yang dimaksud meliputi women preneurship, edupreneurship, inopreneurship, sosiopreneurship dan digipreneurship. Serta tambahan program berupa ruang bagi UMKM dan wirausaha muda. Program women preneurship ada di badan otonom bernama Hipmi Ladies Club (HLC), edupreneurship di badan otonom Hipmi Perguruan Tinggi, dan sosiopreneurship ada di badan otonom Hipmi Peduli.

Dia menerangkan, program inopreneurship untuk mendorong penciptaan inovasi-inovasi baru, baik jasa atau bentuk usaha lain. Sementara digipreneurship mengaktivasi semua bidang bisnis dengan skills dan kemampuan di era digital ini.

“Untuk program keenam dan ketujuh, lebih ke pemberdayaan. Tak hanya anggota, tapi juga UMKM. Alhamdulillah selama ini sebelum saya ke Hipmi sudah beberapa kali mendampingi komunitas-komunitas,” kata dia.

Selain Astrid, dua caketum lain pada Muscab Hipmi Solo 2023 adalah Rosanto Adi dan Respati Ardi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya