SOLOPOS.COM - Presiden Direktur Solopos, Arif Budi Susilo (dua dari kiri), mengambil kupon hadiah grand prize sepeda motor Solopos Virtual Cycling di Griya Solopos pada Minggu (20/9/2020) malam. (Solopos TV)

Solopos.com, SOLO -- Muhkhayar Adinillah menjadi pemenang grand prize sepeda motor dari event Solopos Virtual Cycling 2020.

Pengundian hadiah tersebut berlangsung di Griya Solopos Jl Adisucipto 190, Solo, Minggu (20/9/2020) malam.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Kepada Solopos.com melalui telepon, Minggu malam, warga Jogja itu mengaku sempat panitia Solopos Virtual Cycling menghubungi dan memberi tahu ia mendapat hadiah sepeda motor.

Pengundian Hadiah Solopos Virtual Cycling 2020, Warga Jogja Dapat Sepeda Motor

Mukhayar mengaku tidak menyangka ia beruntung menjadi pemenang grand prize dari event Solopos Virtual Cycling 2020.

Ia mengaku baru selesai mandi saat panitia menghubunginya. Bahkan, ia sempat mengira telepon itu adalah penipuan. Namun akhirnya ia tahu yang menghubungi benar-benar dari panitia Solopos Virtual Cycling yang diikutinya.

Ratusan Peserta

"Saya bersepeda bersama teman-teman di Jogja dari Jombor ke Turi [untuk ikut SVC]," paparnya.

Faisol Rifqi Asal Serengan Gantikan Danang Liestianto Jabat Ketua Pemuda Pancasila Solo

Sebelumnya, Solopos menggelar pengundian pemenang hadiah sebagai puncak event Solopos Virtual Cycling 2020, Minggu (20/9/2020) malam.

Salah seorang peserta SVC asal Jogja, Muhkhayar Adinillah, beruntung memperoleh Grand Prize berupa sepeda motor Honda Beat.

Manager Event Organizer Solopro, Solopos, Dewi Lestari, mengatakan SVC berlangsung pada Sabtu (19/9/2020) dan Minggu (20/9/2020).

Update Situasi Corona Solo: 2 Hari Tambah 13 Kasus Positif, Kumulatif 589

Selain Mukhayar asal Jogja yang menjadi pemenang hadiah utama, ada ratusan peserta dari berbagai kota Indonesia yang ambil bagian pada Solopos Virtual Cycling 2020.

Bahkan, peserta SVC 2020 ini ada yang berasal dari Jayapura dan Jambi. "Pengundian hadiah tayang langsung melalui Solopos TV. Malam pengundian lebih meriah dengan penampilan Robert Widi, Dewi Yan, dan Margono Takdhut," papar Dewi kepada Solopos.com.

Ia menambahkan dalam pelaksanaan SVC peserta harus menggunakan race kit dari panitia dan bersepeda sejauh 10 kilometer. Para peserta juga mesti mengunggah bersepedanya ke media sosial menggunakan berbagai aplikasi.

Gibran-Teguh dan Bajo Siapkan Strategi Khusus Jika Tahapan Pilkada Solo 2020 Jalan Terus, Apa Itu?

Kupon Doorprize

Menurutnya, seluruh peserta mendapatkan kupon doorprize sebagai tanda peserta Solopos Virtual Cycling 2020 dan punya kesempatan yang sama untuk jadi pemenang.

Panitia memasukkan kupon doorprize ke dalam kotak pengundian. “Semua nomor peserta mendapatkan kesempatan yang sama dalam pengundian untuk mendapatkan hadiah,” ujar Dewi.

Ia menambahkan dalam SVC 2020 mendapat dukungan dari Sharp, Gowes Regar Sports, Bank Jateng, Astra Motor, Universitas Terbuka, Fitbar, Candi Elektronik, dan Indomaret.

Positif Covid-19, Satu Peserta Absen Tes SKB CPNS Solo

Presiden Direktur Solopos, Arif Budisusilo, mengapresiasi pelaksanaan SVC 2020 yang berhasil terselenggara dengan peserta mencapai ratusan orang. Acara itu juga untuk memperingati HUT ke-23 Solopos.

"[Dengan tagline] Panduan Informasi Terpecaya kami berharap Solopos semakin menjadi panduan masyarakat secara bermanfaat," papar Arif.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya