SOLOPOS.COM - Aprilia SR GT. (aprilia.com)

Solopos.com, JAKARTA — Motor matik bergenre adventure kelas ringan, Honda ADV150 bakal punya pesaing, yakni Aprilia SR GT matik dari Italia.

Pabrikan motor matik Italia tersebut memamerkan motor matik adventure tersebut dengan desain garang dan ground clearance tinggi.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Tampang depan motor tersebut dibekali dual lampu LED dengan desain sekilas mirip dengan salah satu moge ikonik, Aprilia Tuono series.

Baca Juga: Ini Kiat Lulus Ujian Teori & Praktik SIM C, Biar Enggak Bikin Malu!

Di panel dasbor, seperti dikutip dari Suara.com, Aprilia SR GT hadir dengan layar full digital dengan warna dasar hitam dan tulisan putih.

Tak lupa, suspensi ganda tentu bakal memperkokoh sektor kaki-kaki dari motor matik tersebut. Pegas ganda ini dilengkapi dengan fitur yang memungkinkannya diatur dalam lima posisi.

Mesin motor SR GT sudah lolos standar emisi Euro 5, dan dipasarkan dalam dua varian. Spesifikasi dari varian pertama berkapasitas 125cc dengan tenaga mencapai 14,8 daya kuda.

Baca Juga: Layaknya Pesawat, Mobil Juga Dilengkapi Black Box, Ini Fungsinya

Sementara itu versi yang lebih tinggi (Aprilia SR GT 200) hadir dengan mesin 174 cc yang mampu melepaskan tenaga 17,4 daya kuda.

Kedua Aprilia SR GT ini dilengkapi dengan sistem start-stop yang dikenal dengan sebutan RISS (Regulator Inverter Start and Stop System).

Konsumsi bahan bakar Aprilia SR GT 125 disebut mampu mencapai 40 km/liter, sedangkan Aprilia SR GT 200 sebesar 38,5 km/liter.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya