SOLOPOS.COM - Petugas memadamkan api dari dalam rumah di Dukuh Turen, Desa Tlobong, Kecamatan Delanggu, Klaten yang terbakar pada Minggu (21/11/2021) malam. (Istimewa/Damkar Satpol PP Klaten)

Solopos.com, KLATEN – Kebakaran melalap satu unit rumah warga di Dukuh Turen, Desa Tlobong, Kecamatan Delanggu, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah (Jateng), Minggu (21/11/2021) malam. Api diduga berasal dari tungku kayu yang menyala dan ditinggal si pemilik rumah.

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kebakaran menimpa rumah milik Suyatno, 53. Kebakaran diketahui sekitar pukul 18.00 WIB.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Saat itu, warga yang melihat api sudah membesar langsung melaporkan peristiwa tersebut ke unit Pemadam Kebakaran (Damkar) Satpol PP Klaten sekitar pukul 18.14 WIB. Api baru bisa dipadamkan sekitar pukul 20.07 WIB.

Baca Juga: PTM Terbatas di Klaten Lancar, Kantin Sekolah Masih Tutup

Sekitar 60% bangunan rumah terbakar. Tak ada korban jiwa maupun terluka dari kejadian tersebut. Saat peristiwa terjadi, Suyatno tak berada di dalam rumah.

Api diduga berasal dari tungku kayu pembakaran di dapur. Sekitar pukul 15.00 WIB, Suyatno memasak menggunakan tungku kayu di dapur kemudian ditinggal pergi.

Diperkirakan, api mudah membesar lantaran banyaknya tumpukan perkakas dari bahan kapas dan kain yang mudah terbakar.

Baca Juga: Perpustakaan Klaten Dibuka Lagi, Layanan Pinjam Buku Online Jalan Terus

Kasi Damkar Satpol PP Klaten, Sumino, mengatakan tak ada kendala dalam proses pemadaman. Kendala terjadi ketika petugas mendatangi lokasi kebakaran di Telobong Delanggu.

Butuh waktu sekitar 28 menit bagi petugas Damkar Klaten yang mengerahkan dua unit mobil damkar untuk tiba di lokasi kejadian.

Pasalnya, jarak antara lokasi kejadian di timur Stasiun Delanggu dengan pos Damkar di Jl Mayor Kusmanto, Kelurahan Gergunung, Kecamatan Klaten Utara sekitar 17 km. Selain jarak yang jauh, kondisi arus lalu lintas sepanjang perjalanan cukup padat.

Baca Juga: Terkumpul Rp15 Juta, Donasi ASN dan Warga Klaten Disalurkan ke Lebak

“Jarak dari Pos Damkar ke kokasi kejadian Kebakaran cukup jauh, melebihi ketentuan yang ditetapkan dalam wilayah manajemen kebakaran. Juga terkendala kepadatan Lalu lintas di sepanjang jalan Klaten-Delanggu,” kata Sumino saat dihubungi Solopos.com.

Sumino mengimbau agar warga tetap waspada dan memastikan tak ada api yang menyala ketika meninggalkan rumah. :Kebakaran merupakan risiko yang bisa dicegah. Mari tetap waspada untuk selalu berusaha melakukan pencegahan kebakaran,” ajak dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya