SOLOPOS.COM - Kenas Adi Haryanto/Reinard Dhanriano berusaha mengembalikan bola dalam pertandingan semifinal ganda putra Indonesia International Series (IIS) 2022 di GOR Among Rogo, Jogja, Sabtu (24/9/2022). (Antara/PBSI)

Solopos.com, JAKARTA – Seluruh laga final kejuaraan bulu tangkis Indonesia International Series (ISS) 2022 menjadi milik tuan rumah dengan mempertemukan 10 wakil mereka yang akan bertanding pada lima nomor berbeda.

Pada final nomor ganda putra akan menjadi panggung para pemain senior yang mempertemukan Kenas Adi Haryanto/Reinard Dhanriano dan Alfian Eko Prasetya/Ade Yusuf Santoso.

Promosi Mali, Sang Juara Tanpa Mahkota

Alfian/Ade maju ke final setelah mengandaskan perlawanan Muh Putra Erwiansyah/Patra Harapan Rindorindo 21-14, 21-12 pada semifinal di GOR Among Rogo, Yogyakarta, Sabtu. Sementara Kenas/Reinard lolos ke laga puncak setelah menang atas Raymond Indra/Daniel Edgar Marvino 21-16, 21-11.

“Hari ini cukup melelahkan karena lawan pemain-pemain muda, kakinya cepat tapi mungkin masih belum matang jadi banyak mati sendiri. Jadi kami lebih bermain aman saja,” kata Kenas dikutip dari keterangan PBSI, Sabtu (24/9/2022).

Ekspedisi Mudik 2024

“Untuk besok (Minggu) di final lawannya kan teman sendiri. Sudah tahu permainan masing-masing jadi besok anggap latihan saja lah. Harapannya bisa juara Insyaallah,” kata dia.

Baca Juga: Klasemen MotoGP 2022 Terbaru, Pembalap Ducati dan Yamaha Bersaing Ketat

Pada nomor ganda putri, pasangan anyar Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa melesat ke final setelah menyudahi perlawanan Marsheilla Gischa Islami/Salli Lin 21-17, 21-17.

Ridya/Kelly akan bertarung memperebutkan gelar Indonesia International Series 2022 melawan sesama ganda putri Indonesia Ririn Amelia/Virni Putri, yang sebelumnya mengalahkan wakil Taiwan Sung Yu-Hsuan/Wang Szu-Min dengan rubber game 21-13, 16-21, 21-14.

Sementara itu, gelar tunggal putri akan diperebutkan oleh unggulan ketiga Stephanie Widjaja dan Mutiara Ayu Puspitasari.

Baca Juga: Daftar 16 Wakil Indonesia yang Bertarung di Denmark Open 2022, Ginting Dikirim

Adapun di sektor tunggal putra, pertarungan puncak akan mempertemukan duel antara unggulan teratas Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay melawan Iqbal Diaz Syahputra.

Dengan hasil ini maka Indonesia dipastikan memborong semua gelar dalam ajang Indonesia International Series 2022, Minggu besok.

Indonesia sebetulnya telah mendominasi bahkan dalam laga semifinal. Dari 10 pertandingan hanya ada satu wakil asing, yakni ganda putri Taiwan Sung Yu-Hsuan/Wang Szu-Min yang bertanding hari ini sebelum akhirnya dikalahkan Ririn/Virni.

Berikut jadwal final Indonesia International Series 2022 (dimulai pukul 12.00 WIB):

GANDA CAMPURAN
Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja Vs Moh Reza Pahlevi/Melati Daeva Oktavianti

GANDA PUTRA
Kenas Adi Haryanto/Reinard Dhanriano Vs Alfian Eko Prasetya/Ade Yusuf Santoso

GANDA PUTRI
Ridya Aulia Fatasya/Kelly Larissa Vs Ririn Amelia/Virni Putri

TUNGGAL PUTRI
Stephanie Widjaja Vs Mutiara Ayu Puspitasari

TUNGGAL PUTRA
Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay Vs Iqbal Diaz Syahputra

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya