SOLOPOS.COM - Jadwal konser Sambut Sang Juara Piala Presiden 2018 (Instagram @viavallen)

Via Vallen memeriahkan final Piala Presiden 2018.

Solopos.com, SOLO – Pedangdut Via Vallen bakal memeriahkan final Piala Presiden 2018, Sabtu (17/2/2018). Pelantun tembang Sayang ini akan tampil di konser Sambung Sang Juara Piala Presiden 2018 yang disiarkan langsung Indosiar, pukul 17.30 WIB.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Kabar ini disampaikan langsung oleh Via Vallen melalui laman Instagram-nya, @viavallen. Dalam unggahan itu, dia memamerkan poster acara konser yang memuat foto dirinya bersama pedangdut Zaskia Gotik.

Ekspedisi Mudik 2024

“GBK digoyang. Sambut sang juara #PialaPresiden2018 bersama @zaskia_gotix dan @viavallen live dan eksklusif pukul 17.30,” tulis Via Vallen sebagai keterangan foto.

Final Piala Presiden 2018 yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, ini mempertemukan klub sepak bola Persija Jakarta dan Bali United yang memperebutkan juara pertama. Sementara Sriwijaya FC dan PSMS medan akan bertanding berebut gelar juara ketiga.

Baca juga:

Konser yang dimeriahkan Via Vallen ini disajikan di antara jeda pertandingan pertama dan kedua. Sebagai informasi, perebutan tempat ketiga bakal disiarkan pukul 15.30 WIB sampai 17.30 WIB. Sementara perbutan posisi pertama berlangsung pukul 18.30 WIB. Artinya, konser hiburan yang diisi Via Vallen, Zaskia Gotik, dan sejumlah penyanyi lainnya digelar selama satu jam, mulai pukul 17.30 WIB sampai 18.30 WIB.

Seperti biasa, penampilan Via Vallen ini disambut antusias oleh penggemar. Mereka tak sabar menantikan penampilan sang idola untuk memeriahkan acara tersebut. “Ini di Indosiar apa di GBK kak? Enggak sabar banget kepengin nonton,” komentar @rizalwilsen.

“Demi Via Vallen aku nonton bola ke GBK,” sambung @adyan555.

“Lihat di TV aku, adoh arep rono @viavallen, semoga sukses aku mendoakan dari jauh,” imbuh @wido_jr.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya