SOLOPOS.COM - Panduan Informasi dan Inspirasi

Solopos.com, SOLO – Artis sensasional Lucinta Luna dipolisikan oleh selebritas Instagram (selebgram) Rivelino Wardhana. Lucinta Luna dilaporkan atas dugaan pencemaran nama baik sekaligus penghinaan. Laporan hukum tersebut didaftarkan Rivelino Wardhana ke Polda Metro Jaya, Kamis (18/7/2019).

Kuasa hukum Rivelino Wardhana, Ahmad Khozinudin, menjelaskan, Lucinta Luna melakukan penghinaan dan pencemaran nama baik kepada kliennya. Tindakan itu dilakukan Lucinta Luna dengan membuang dan menginjak-injak foto Rivelino Wardhana.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Saat memberikan foto ke Lucinta Luna, foto itu malah dibuang ke lantai. Ada pula aksi dia menginjak-injak foto itu,” ujar Ahmad Khozinudin seperti dikutip dari Okezone, Jumat (19/7/2019).

Guna menguatkan laporannya, Rivelino Wardhana membawa sejumlah bukti. Salah satunya rekaman tayangan wawancara yang memperlihatkan aksi tak sopan Lucinta Luna. “Kami bawa video yang telah diunduh secara penuh dan utuh,” terang Rivelino Wardhana.

Ahmad Khozinudin menambahkan, pihaknya tidak berani mengedit video tersebut. Namun, video itu telah diberi resume untuk membantu pihak kepolisian.

Pada menit ke-23 sampai 55 ada adegan penginjakan foto dan kata-kata yang mencemarkan nama baik. Jadi, sejak diunggah pada 10 Juli 2019, video itu sudah ditonton sekitar 6,3 juta kali. Jadi, klien kami itu dicemarkan nama baiknya di hadapan jutaan orang,” sambung Ahmad Khozinudin.

Akibat perbuatan tersebut, Lucinta Luna dijerat pasal 27 ayat 3 UU ITE serta pasal 310 KUHP dengn ancaman 4 tahun penjara. “Tindakan itu telah memenuhi unsur penghinaan. Menurut kami, ini penghinaan yang fatal,” tandas Ahmad Khozinudin.

Dikabarkan Detik, Rivelino Wardhana merasa dipermalukan sekaligus dirugikan oleh Lucinta Luna. Tindakan Lucinta Luna menginjak fotonya merupakan hal yang dinilai tidak memiliki alasan mendasar. Rivelino Wardhana juga menyebut keluarganya sangat menyayangkan perbuatan Lucinta Luna. Orang tua Rivelino Wardhana kecewa karena martabat anaknya diinjak-injak di depan umum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya