SOLOPOS.COM - Peserta ujian calon pegawai negeri sipil (CPNS) mengerjakan soal dengan metode computer assisted test (CAT) di Graha Soloraya, Kantor Bakorwil II Gladak, Solo, Kamis (16/10/2014). Ujian yang berlansgung hingga Senin (27/10/2014) tersebut diikuti 10.656 peserta yang mendaftarkan diri untuk menjadi CPNS Boyolali, Wonogiri, Sragen, dan Solo. (Ardiansyah Indra Kumala/JIBI/Solopos)

Lowongan CPNS akan dibuka Kemenperin.

Solopos.com, JAKARTA – Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mengajukan penerimaan untuk 1.000 Pegawai Negeri Sipil (PNS) baru untuk mengisi kekosongan akibat moratorium penerimaan pegawai.

Promosi UMKM Binaan BRI Ini Jadi Kuliner Rekomendasi bagi Pemudik di Pekalongan

“Kami sudah mengusulkan untuk bisa menerima lagi, walaupun di Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi belum tahu kapan ada penerimaan,” ujar Sekretaris Jenderal Kementerian Perindustrian, Syarif Hidayat, di Jakarta, Rabu (25/5/2016)

Ekspedisi Mudik 2024

Menurut dia, beberapa posisi yang mendesak dibutuhkan adalah administrasi, instruktur, auditor dan tenaga arsip. Belakangan Kementerian Perindustrian lebih banyak merekrut tenaga yang memiliki keahlian spesifik, sehingga tenaga administrasinya sangat sedikit.

“Kalau administrasi pendidikannya diploma 2 dan 3, karena mengurusi pengarsipan, jadi tidak perlu sarjana. Tapi, pengarsipan juga penting, karena ke depan akan diaudit juga. Kami butuh banyak tenaga arsip,” katanya sebagaimana dilansir situs Kemendagri dari Antara, Rabu (25/5/2016).

Mereka juga perlu peneliti karena banyak yang memasuki usia pensiun. “Kalau tidak ada penerimaan lagi, maka dalam waktu tiga tahun, kami akan sulit untuk bekerja, karena mereka banyak yang pensiun,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya